"Gelar ini juga saya persembahkan untuk papa saya yang yang berulang tahun pada 18 Oktober," kata Putri Kusuma Wardani usai keluar sebagai juara turnamen bulutangkis Czech Open 2021.
Di final yang digelar pada Minggu (24/10/2021), Putri kW mengalahkan pemain asal Malaysia, Siti Nurshuhaini dua gim langsung, 21-16 dan 21-5 dalam tempo 31 menit. Di Sportovni hala Vodova, Brno, Republik Ceska.
Pemain kelahiran Tangerang, 20 Juli 2002 (19) itu mengatakan kemenangan dan juara itu tentu sangat menyenangkan.
"Apalagi gelar ini diraih di negeri orang," katanya.
Meski menang dengan cukup cepat namun juara Spain Masters 2021 itu mengatakan kemenangannya tidak didapat dengan mudah.
"Set pertama memang saya terbawa permainan lawan, namun di gim kedua saya dapat mengontrol permainan," kata Putri yang juga mempersembahkan kemenangannya itu untuk pelatih, pendukung, dan masyarakat Indonesia.
Dari awal Putri mengatakan dia bermain nothing to lose. "Namun karena lawan bertubuh kecil, maka saya berusaha menempatkan bola jauh dari jangkauannya," kata Putri lagi.
Putri yang juga menjadi salah satu skuat Merah Putih di Piala Uber 2020 dan Piala Sudirman 2021 itu mengatakan kemenangan ini akan dijadikannya motivasi untuk berbicara lagi di turnamen selanjutnya yaitu di Belgia International Challenge.
"Kemenangan ini semakin memotivasi saya untuk lebih baik di turnamen Belgia. Dalam laga saya tidak pernah menganggap remeh semua lawan. Pengalaman di Piala Uber dan Piala Sudirman saya dapat belajar dari para senior," kata Putri KW.
Sebelum ke final bertemu dengan pemain Malaysia seperti yang disebutkan di atas, sebelumnya di semifinal Putri KW menyingkirkan Rachel Chan asal Kanada dengan 21-16 dan 21-13, Sabtu (23/10/2021).
Sedangkan di delapan besar, di hari yang sama, Putri KW mengalahkan Yue Yann Hooi asal Singapura 21-18 dan 21-10.
Dengan kemenangannya itu, maka pebulutangkis berperingkat 126 dunia itu sudah mengoleksi dua gelar juara pada tahun ini.
Sayangnya keberhasilan Putri KW juara tidak diikuti oleh wakil Indonesia lainnya yang masuk final Czech Open 2021 ini yaitu ganda putri Febby Valencia/Jesita Putri.
Di final, Febby/Jesita kalah dari wakil negeri Jiran lainnya, Anna Ching Yik Cheong/Teoh Mei Xing, dengan tiga gim, 15-21, 21-16, dan 17-21. Sehingga dengan demikian Febby/Jesita hanya runner-up.
Di Spain Masters 2021 Super BWF 300 pada 23 Mei 2021, juaranya Putri KW setelah di final menang 21-15 dan 21-10 unggulan ketiga asal Denmark, Line Christophersen.
Masih muda, Putri Kusuma Wardani sempat disebut-sebut sebagai "The Next Susy Susanti".
Selamat buat Putri Kusuma Wardani.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H