Mohon tunggu...
Rudy Subagio
Rudy Subagio Mohon Tunggu... Lainnya - Just ordinary people, photograph and outdoors enthusiast, business and strategy learner..

Hope for the Best...Prepare for the Worst ...and Take what Comes. - anonymous- . . rudy.subagio@gmail.com . . Smada Kediri, m32 ITS, MM48 Unair

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Artikel Utama

Meningkatkan Produktivitas Berlipat Kali Melalui "Atomic Habits" dan "Jejak Dopamin" Permainan Game

3 Desember 2021   20:45 Diperbarui: 4 Desember 2021   02:05 1439
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi bermain game | Sumber: shutterstock

"Success is a mind game" (anonymous)

Pada saat kelas 2 SMA, James Clear merasakan dunianya runtuh ketika tanpa sengaja tongkat pemukul bisbol menghantam mukanya dengan keras yang menyebabkan tulang hidungnya patah, tengkorak retak dan bola mata hampir keluar dari tempatnya.

Sebuah kecelakaan yang bukan saja menghancurkan anggota tubuhnya, namun juga membawa rasa percaya dirinya pada titik terendah dalam hidupnya. 

Setelah sekitar satu tahun menjalani rehabilitasi dan kehilangan rasa percaya dirinya, perlahan dia mulai bangkit dan menata hidupnya kembali.

Dimulai dari kebiasaan-kebiasaan baik yang sepele dan remeh temeh seperti tidur lebih awal, menjaga kebersihan dan kerapian kamarnya di antara kamar-kamar asrama mahasiswa yang biasanya kumuh dan jorok.

Pada akhirnya James Clear mampu bangkit lagi, dan menjadi pemain bisbol terbaik di universitas tempat belajarnya, dan bahkan terpilih sebagai salah satu dari 33 orang anggota ESPN Academic All-American Team.

Kisah sukses James Clear yang mampu bangkit dari kondisi yang paling terpuruk baik secara fisik dan mental melalui kebiasaan-kebiasaan sederhana bahkan remeh temeh telah mengisinpirasi jutaan orang melalui buku yang ditulisnya "Atomic Habits".

Buku Atomic habits: Perubahan kecil yang memberikan hasil luar biasa, adalah buku tentang bagaimana mengubah kebiasaan-kebiasaan sehari-hari menjadi lebih baik dan permanen. 

James Clear mengajarkan kita untuk mencapai tujuan jangka panjang melalui kebiasaan-kebiasaan kecil yang kita lakukan setiap harinya.

Mungkin kita tidak sadar bahwa hanya dengan perubahan 1% lebih baik setiap harinya akan menghasilkan perubahan besar jika diakumulasi selama setahun, maka secara teoritis kita akan menjadi 37 kali lipat lebih baik.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
  6. 6
  7. 7
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun