Mohon tunggu...
Rudy Tan
Rudy Tan Mohon Tunggu... -

IT consultant

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Surat untuk Bapak Presiden RI yang Terhormat

22 Juli 2010   03:56 Diperbarui: 26 Juni 2015   14:41 73
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kepada Yth : Bapak Presiden Republik Indonesia

Bapak Susilo Bambang Yudhoyono

Pak SBY, maaf atas kelancangan saya yang menulis surat ke Bapak, tetapi saya tidak tahu harus mengadu ke siapa lagi.

Pak SBY, bangsa kita adalah bangsa yang haus akan hiburan, bangsa kita suka dengerin musik dan nonton film, seperti pak SBY yang juga suka nyanyi…

Pak SBY, bangsa kita juga masing punya idolanya yang menjadi sumber inspiratif kita.

Pak SBY, menjadi terkenal adalah impian rata rata setiap orang supaya hidupnya mempunyai arti

Pak SBY, saya terhenyak sekali dengan kasus kasus para kaum penghibur atau yang lebih dikenal dengan namanya selebriti

Pak SBY, para selebriti adalah PUBLIC FIGURE yang menjadi tontonan, panutan, motivator bagi segala kaum dibangsa ini. Rakyat kita lebih mengenal artis mereka daripada wakil wakil rakyat yang duduk di KANTOR DPR/MPR

Pak SBY, rakyat kita lebih banyak menghabiskan waktu mereka untuk mengikuti perkembangan info terakhir artis idola mereka

Namun pak SBY, sekarang para PUBLIC FIGURE yang kita banggakan, sudah tidak menjadi teladan, panutan dan contoh yang baik lagi bagi bangsa ini.

PUBLIK FIGURE sekarang sudah tidak seperti PUBLIK FIGURE era 70′,80′ atau 90′ lagi, mungkin pak SBY eksis ditahun2 itu

Perceraian, Perselingkuhan, Pornoaksi, Pornografi sudah menjadi gaya hidup, pak SBY…

Setiap bulan selalu ada PUBLIK FIGURE yang melakukan perceraian.

Apakah itu menjadi suatu hal yang baik bagi bangsa kita? Anak anak kecil dan remaja akan menilai, ternyata perceraian itu menyenangkan ya, bisa mendapatkan cinta yang baru lagi..

Kalau ini dibiarkan, pak SBY… 50 tahun lagi, bangsa ini bisa saja tercerai berai karena pondasinya juga sudah tercerai berai.

Jadi pak SBY, saya sebagai rakyat dari Republik yang tercinta ini, meminta tolong kepada Bapak Presiden

Tolong TEGOR para selebriti bangsa kita supaya membuat panutan yang baik.

Pak SBY boleh melakukan survey, sudah berapa selebriti yang melakukan perceraian, ga masalah dengan perceraian, tetapi bagaimana dengan perkembangan mental dari anak anak mereka

Jadi pak SBY, sekali lagi, minta tolong ditegor para selebriti kita yang tercinta ini, supaya bangsa kita menjadi lebih baik lagi..

Jangan karena mereka bergelimpangan harta, gampang mencari uang, mereka bisa seenaknya, bangsa ini besar pak SBY, dari sabang sampai merauke.

Hanya ini pak SBY yang ingin saya sampaikan, dan saya atas nama rakyat INDONESIA mengucapkan terima kasih yang sebesar besarnya atas perhatian Bapak Presiden pilihan rakyat kita. SUSILO BAMBANG YUDHOYONO.

R U D Y…

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun