Laga menarik akan tersaji di pekan ketiga BRI Liga 1 2024/2025 yang digelar pada Senin (26/8/2024).
Semen Padang FC versus PSS Sleman.
Laga yang bakal digelar di Stadion PTIK, Jakarta, itu merupakan duel antara dua tim terluka.
Tim promosi Semen Padang belum memperoleh satu pun poin dari dua laga yang dimainkan dan saat ini bertengger di posisi ke-15 klasemen sementara dengan 0 poin dan gol -4.
Tim berjuluk Kabau Sirah itu dihajar 1-3 di pekan pertama oleh Borneo FC dan kalah 0-2 dari Bali United di pekan kedua.
Pelatih Semen Padang Hendri Susilo mengatakan laga nanti merupakan kesempatan langka karena lawan yang dihadapi, PSS Sleman, juga belum pernah menang dari dua laga yang sudah dimainkan.
Super Elang Jawa terdampar di dasar klasemen dengan poin -3.
Di pekan pertama Kim Jeffrey Kurniawan dkk kalah 0-1 dari Persebaya Surabaya, dan di pekan kedua keok 0-2 dari Persik Kediri.
Bukan 0 lagi, bahkan minus 3 poin.
Tim yang berasal dari Sleman, Yogyakarta, itu sedang mengalami trauma akibat sanksi yang diberikan Komdis (Komisi Disiplin) PSSI.
PSS Sleman dikurangi minus 3 poin akibat terbukti melakukan pengaturan skor di Liga 2 2018 yang melibatkan PSS Sleman dengan Madura United FC.