Berbelanja makanan, pakaian, serta barang-barang lainnya.
Nonton TV juga kini tinggal duduk saja, untuk memindahkan channel atau merubah volume suara tinggal pencet remote. Begitu pun untuk on/off barang-barang lainnya seperti AC, mobil, mesin cuci, dan sebagainya.
Di kantor mereka juga lama-lama duduk di depan komputer. Mereka duduk terlalu lama dan malas bergerak.
Mengonsumsi gula terlalu banyak
Makanan yang berasa manis sangat disukai oleh orang muda dan anak-anak.
Oleh karenanya, ramai-ramai produsen makanan memproduksi makanan atau minuman yang berasa manis.
Promosi yang menampilkan makanan dan minuman yang berasa manis mendorong orang muda semakin mengonsumsinya.
Mereka lebih menyukai makanan manis ketimbang air putih yang lebih menyehatkan.
Padahal kita tahu, dalam dunia kesehatan, mengonsumsi makanan atau minuman yang mengandung banyak gula membahayakan kesehatan.
Untuk mengerem itu, maka orang muda dan anak-anak harus didorong untuk menghindari kebiasaan-kebiasaan yang disebutkan di atas.
Itulah beberapa sebab mengapa anak muda pun kini terkena diabetes, bukan saja orang tua.