Shin Tae-yong diambang sejarah.
Benar mantan pemain Timnas Korea Selatan itu diambang sejarah.
Timnas Indonesia diuntungkan saat ini di ajang Kualifikasi Piala Asia U-23 2024.
Bertindak sebagai tuan rumah dan dengan kekuatan penuh Garuda Muda diyakini bakal lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024 yang digelar di Qatar mulai 15 April 2024.
Elkan Baggott dkk "hanya" perlu dua kali menang Grup K yang dihelat di Stadion Manahan Solo.
Jadwal itu adalah Sabtu (9/9/2023) versus Chinese Taipei U-23 dan Selasa (12/9/2023) versus Turkmenistan U-23.
Seandainya pun tidak juara Grup K masih ada harapan Indonesia lolos dengan menjadi salah satu dari empat runner-up terbaik. Memungkinkan untuk itu.
Kendati Shin Tae-yong selama ini belum pernah sekalipun memberikan gelar semenjak resmi menduduki kursi jabatan pelatih Timnas Indonesia per 28 Desember 2019 yang lalu, namun mantan pelatih Timnas Negeri Ginseng sudah pernah dua kali meloloskan Timnas Indonesia tampil di Piala Asia.
Yang pertama.
Pada bulan Juni 2022 Garuda senior lolos ke putaran final Piala Asia 2024 dengan status runner-up Grup A Kualifikasi Piala Asia dimana yang menjadi juara grup pada waktu itu adalah Yordania.
Timnas Indonesia mengoleksi 6 poin. Hasil dari kemenangan atas tuan rumah Kuwait 2-1 dan Nepal namun kalah dari Yordania.
Itu adalah untuk pertama kalinya Indonesia tampil lagi di Piala Asia sejak tahun 2007 atau 17 tahun yang lalu.
Perbedaannya pada saat itu Indonesia berstatus tuan rumah yang otomatis mendapatkan tiket di putaran final.
Yang kedua.
Timnas Indonesia U-20 lolos ke putaran final Piala Asia U-20 Uzbekistan.
Tiket itu diperoleh setelah Marselino Ferdinan dkk menjuarai Grup F Kualifikasi dimana Indonesia menjadi tuan rumahnya.
Pasukan Shin Tae-yong pada saat itu menyapu bersih tiga laga Grup F atas Vietnam, Hongkong, dan Timor-Leste.
Di Uzbekistan, Timnas Indonesia U-20 pada akhirnya harus finis di peringkat ketiga grup dengan 4 poin. Hasil dari kemenangan 1-0 atas Suriah, imbang 0-0 dengan tuan rumah, serta kalah 0-2 dari Irak.
Timnas Indonesia cuma kalah produktivitas dari Irak.
Langkah Garuda Muda pun harus terhenti di babak penyisihan grup Piala Asia U-20 2023.
Kalau sekarang Timnas Indonesia U-23 lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024 maka ini adalah kali pertama Timnas Indonesia U-23 berkiprah sejak ajang itu digelar pada 2012.
Kesempatan ini bakal menjadi sejarah dimana Shin Tae-yong menjadi pelatih Timnas Indonesia pertama yang mengantarkan 3 Timnas ke Piala Asia.
Akankah pelatih berusia 53 tahun itu mampu mengantarkan Timnas Indonesia U-23 tampil di Piala Asia U-23?
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H