Kabar abroad.
Mantan pemain Timnas Indonesia U-19 Rafli Mursalim mencetak gol perdananya bersama Nagaworld FC (Liga 1 Kamboja) di pekan ke-4 CPL (Cambodia Premier League) 2023/2024.
Rafli Mursalim, kelahiran Tangerang, Banten, 5 Maret 1999 (24), masuk di menit ke-58 menggantikan Nim Dav.
Masuknya mantan pemain Gresik United merubah keadaan dimana serangan Nagaworld menjadi lebih terukur.
Pada saat itu Nagaworld ketinggalan 0-3 dari tamunya Phnom Penh Crown. 11 menit kemudian, tepatnya di menit ke-69 Rafli membobol gawang Phnom Penh Crown sehingga memperkecil ketinggalan timnya menjadi 1-3.
Nagaworld kemudian mencetak satu gol lagi sehingga skor menjadi 2-3.
Sayangnya skor itu menjadi skor akhir untuk kemenangan Phnom Penh Crown.
Laga pekan ke-4 CPL tersebut merupakan caps ketiga Rafli Mursalim bersama Nagaworld FC.
Dengan hasil tersebut, Phnom Penh Crown naik ke posisi ke-lima klasemen sementara. Sedangkan Nagaworld bertahan di posisi kedelapan.
Sebelum bergabung dengan Nagaworld per 19 Juli 2023, klub terakhir yang dibela Rafli adalah Gresik United FC (sampai 1 Januari 2023).
Dalam kariernya, pemain yang dijuluki "Si Anak Santri" itu sempat menjadi top skorer Liga Santri musim 2016/2017 bersama klubnya ponpes Al As'Ariyah Banten.
Sesudah itu dia bermain untuk Mitra Kukar pada tahun 2018. Lalu berseragam Persija Jakarta kurun 2020-2022.
11 gol tercatat dicetak Rafli dari 15 kali penampilannya bersama Timnas Indonesia U-19.
Di Piala AFF U-18 2017 dia mencetak hattrick dari skor 8-0 kemenangan Indonesia atas Brunei Darussalam.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H