Piala Dunia U-17 2023, disitu ada 2 pemain Persib Bandung yang diambil.
Dilihat dari daftar 34 yang dirilis Bima Sakti untuk seleksi Timnas Indonesia U-17 guna melakoniKeduanya adalah Muhammad Gaoshirowi dan Zulkifli Lukmansyah.
Sebagai klub, ternyata Borneo FC merupakan yang paling banyak terpilih pemainnya yaitu 3.
Setelah mengikuti TC yang sudah dimulai baik di dalam negeri maupun nantinya direncanakan di luar negeri, mereka akan secara selektif membentuk Garuda Asia.
Siapa yang tidak bangga berseragam Garuda Asia di Piala Dunia?
Mari kita simak profil singkat dua pemain Persib Bandung seperti yang disebutkan di atas.
Begitu mendengar kabar bahwa Indonesia terpilih menjadi tuan rumah Piala Dunia U-17 2023 menggantikan Peru, alumni Liga TopSkor Muhammad Gaoshirowi sudah mengungkapkan harapannya agar dia bisa terpilih menjadi skuat Garuda Asia.
"Saya senang Indonesia terpilih menjadi tuan rumah PD U-17. Harapan saya semoga saya terpilih," kata Gaoshirowi, kelahiran Sukabumi, Jawa Barat, 18 Januari 2006.
Adapun cikal bakal Bima Sakti memilih bocah yang biasa dipanggil Gaos itu adalah dia merupakan top skorer Piala Prabowo Subianto 2022 yang lalu.
Bukan hanya di turnamen yang disebut juga dengan Nusantara Cup 2022 itu saja Gaos menjadi top skorer.
Dia juga menjadi pencetak gol terbanyak di turnamen lainnya seperti Piala Soeratin U-13 2019 wilayah Jawa Barat.
Juga juara 1, 2, dan 3 bersama klubnya di berbagai ajang.
Gaos juga menjadi bagian dari kemenangan fantastis 14-0 atas Guam di Kualifikasi Piala Asia U-17 2023 yang lalu.
Dia mencetak satu gol dari antaranya di babak kedua.
Sama seperti Gaos, Zulkifli Lukmansyah juga pernah dipanggil pelatnas persiapan Piala Asia U-17 2022 dan Piala AFF U-16 2022.
Anak kedua dari tiga bersaudara itu merupakan bocah kelahiran Bandung, Jawa Barat, 8 September 2006.
Pesepakbola idolanya adalah Greg Nwokolo dan Cristiano Ronaldo.
Tampil mengesankan di berbagai turnamen itulah cikal bakal pada saat itu pelatih Bima Sakti memangilnya untuk pelatnas Piala Asia U-17 dan Piala AFF U-16 2022.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H