Mohon tunggu...
Rudi Darma
Rudi Darma Mohon Tunggu... Administrasi - pemuda senang berkarya

pemuda yang menjadi dirinya di kampung halaman

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Indahnya Saling Menjaga

18 April 2024   08:21 Diperbarui: 18 April 2024   08:28 57
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

 Di beberapa media, terlihat fenomena yang menarik di beberapa daerah. Fenomena itu berupa beberapa warga non muslim menjaga keamanan dan mengatur parkir bagi Jemaah yang akan menunaikan salat id.

Saling menjaga antar pemeluk agama yang berbeda adalah hal yang sangat penting untuk membangun harmoni antar umat beragama. Dalam banyak kesempatan, sangat terbuka mereka saling bantu dalam menunaikan agama maupun  perayaan hari raya.

Bali dan beberapa daerah di jawa Timur adalah contoh yang baik untuk meperlihatkan feniomena saling menjaga antar pemel;uk agama yang berbeda. Pernah terjadi di Bali, Hari raya Idul Fitri bersamaan waktunya dengan perayaan nyepi untuk umat Hindu. Pemerintah daerah dan masyarakat setempat segera mengatur bagaimana umat muslim dapat menjalankan salat Id tanpa menganggu perayaan Nyepi dimana satupun umat tak boleh beraktivitas di luar rumah.

Akhirnya umat Muslim diantar oleh aparat keamanan menggunakan beberapa kendaraan dan bis menuju tempat-tempat yang sudah ditentukan untuk salat Id. Salat Id itu tanpa pengeras suara dan perayaan yang berlebihan. Setelahnya mereka pulang ke rumah masing-masing dan tidak menganggu kekhusyukan umat Hindu menjalankan Nyepi.

Contoh lain adalah bagaimana banyak gereja atau halaman umat non muslim yang dipinjamkan untuk parkir salat Id atau salat jumat. Kita juga sering melihat bagaimana gereja katedral di Jakarta sering meniadakan kebaktian pagi hari, jika bersamaan dengan salat Id. Halaman gereja mereka kemudian dipakai untuk parkir umat yang sedang salat Id di masjid Istiqlal.

Memang kederangannya remeh: hanya menjaga dan memberikan dan mengatur lahan parkir. Namun pemaknaannya sangat dalam; yaitu menghargai dan berempati.

Tindakan saling menjaga antar umat beragama ini tercermin dalam ajaran agama yang dianut oleh umat Islam. Salah satu dalil yang mengajarkan pentingnya saling menjaga adalah dalam Surah Al-Ma'idah ayat 2, yang berbunyi: "Dan tolong-menolonglah kamu dalam (mengerjakan) kebajikan dan takwa, dan jangan tolong-menolong dalam berbuat dosa dan pelanggaran. Dan bertakwalah kamu kepada Allah, sesungguhnya Allah amat berat siksaan-Nya."

Dengan demikian, sikap saling menjaga antar umat beragama adalah cerminan dari nilai-nilai agama yang dijunjung tinggi, termasuk dalam Islam. Dengan mempraktikkan nilai-nilai ini, diharapkan akan tercipta kerukunan dan harmoni antar umat beragama yang memperkuat persatuan dan keberagaman di Indonesia.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun