Mohon tunggu...
Andika Rudy
Andika Rudy Mohon Tunggu... -

Pecinta sportifitas.

Selanjutnya

Tutup

Olahraga

Spanyol Siaga Hadapi Lini Tengah 'Perfecto' Italia

29 Juni 2012   17:39 Diperbarui: 25 Juni 2015   03:24 199
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Pelatih Tim nasional Spanyol Vicente Del Bosque mengatakan pihaknya siap meladeni permainan lini tengah 'sempurna' milik Italia di partai puncak Euro 2012 akhir pekan nanti. Prediksi Spanyol vs Italia Final Euro 2012.
La Roja sempat dibuat repot Portugal di babak empat besar dan hanya menang melalui adu penalti. Sementara itu Italia sukses mempertahankan status sebagai tim kejutan di Polandia & Ukraina dengan menghajar tim favorit juara Jerman 2-1.

"Kami masih menyimpan waktu dua hari sebelum beraksi di final. Cukup untuk mencari formasi terbaik starter," ungkapnya di Radio Marca seperti dilansir goal.com.

"Kehadiran Andrea Pirlo dan Daniele De Rossi telah menyempurnakan lini tengah Italia. Belum pertahanan kokoh yang sulit untuk dibongkar. Saya memprediksi starter Italia tidak akan berubah." Prediksi Spanyol vs Italia Final Euro 2012.

"Kunci utama Italia ada di Pirlo dan Mario Balotellli. Saat kami berhadapan di penyisihan grup, Italia tampil bagus di babak pertama. Sejauh ini mereka adalah tim yang paling menyulitkan Spanyol."

"Spanyol boleh saja dinilai tidak spektakuler tetapi jangan lupa kami bisa mendominasi semua pertandingan yang dilalui," tegasnya.

Prediksi Spanyol vs Italia Final Euro 2012.

Perkiraan susunan pemain:

Spanyol (4-3-3): 1. Iker Casillas; 17. Alvaro Arbeloa, 15. Sergio Ramos, 3. Gerard Pique, 18. Jordi Alba; 16. Sergio Busquets, 14. Xabi Alonso, 8. Xavi Hernandez; 6. Andres Iniesta, 21. David Silva, 10. Cesc Fabregas. Pelatih: Vicente del Bosque

Italia (4-3-1-2): 1. Gianluigi Buffon; 6. Federico Balzaretti, 15. Andrea Barzagli, 19. Leonardo Bonucci, 3. Giorgio Chiellini; 21. Andrea Pirlo, 16. Daniele De Rossi, 18. Riccardo Montolivo; 8. Claudio Marchisio; 10. Antonio Cassano, 9. Mario Balotelli. Pelatih: Cesare Prandelli

Head to head:

10-06-2012: Spanyol 1-1 Italia

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun