Mohon tunggu...
Ronny Rachman Noor
Ronny Rachman Noor Mohon Tunggu... Lainnya - Geneticist

Pemerhati Pendidikan dan Budaya

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Pilihan

Israel Habiskan 800,7 Triliun untuk Perang Gaza

14 November 2023   15:08 Diperbarui: 15 November 2023   07:09 234
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Perang Israel dan Hamas yang kini masih berlangsung menimbulkan pertanyaan berapa biaya yang dikeluarkan oleh pemerintah Israel untuk perang ini?

Dari berbagai informasi yang dikumpulkan, melalui Menteri keuangan  Israel memperkirakan perang ini berlangsung kurang dari setahun dan tidak akan ada sarana militer Israel yang akan di bangun di wilayah Gaza dan diperkirakan pasca perang usai tentara Israel akan segera kembali ke negaranya.

Dengan skenario ini Menteri keuangan Israel memperkirakan perang ini akan menghabiskan dana sebesar US$51 milyar atau setara dengan Rp800.743.350.000.000.00.  dana yang dikeluarkan untuk membiayai perang ini mencapai 10% dari PDB Israel.

Belanja militer Israel terhadap PDB. Sumber:  SIPPRI, Bloomberg 
Belanja militer Israel terhadap PDB. Sumber:  SIPPRI, Bloomberg 

Melihat perkembangan yang terjadi dapat saja biaya ini membengkak diluar perkiraan dan tentunya  memerlukan dukungan dana dari negara negara yang selama ini mendukung keberadaan Israel.

Perang yang "tidak" direncanakan ini diperkirakan juga akan berdampak pada perekonomian Israel dimana pemulihannya akan berjalan dengan lambat jika dibandingkan dengan perekonomian Isreael sebelum terjadinya perang.

Perang Israel dan Hamas ini tentu saja tidak hanya pada berdampak pada biaya saja namun juga pada nilai nilai kemanusiaan yang menyebabkan puluhan ribu korban jiwa yang didalamnya termasuk wanita dan anak anak yang tidak berdosa yang jumlahnya membelalakan mata.

Di Tengah Tengah meluasnya serangan Israel baik dari udara maupun darat di Jalur Gaza, tidak akan ada yang mengetahui kapan perang ini berakhir dan apa yang akan terjadi jika perang sudah berakhir.

Hal yang paling pasti dan jelas adalah perang tidak akan membawa kenangan apapun bagi yang terlibat, baik pemenang maupun  yang dikalahkan akan menderita dan menanggung akibatnya utamanya masyarakat   yang tidak berdosa dan akan peristiwa terpatri pada sejarah sebagai tragedi kemanusiaan karena merupakan salah satu perang yang paling brutal yang  meninjak  injak nilai kemanusiaan.

Rujukan: satu, dua, tiga, empat, lima

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun