Apabila infeksi terus berkembang, biasanya penutup sarang ini menjadi basah atau berminyak.
Larva dan kepompong yang terinfeksi AFB akan  bau busuk seperti bau ikan busuk ikan mati. Intensitas bau sangat bervariasi tergantung pada jumlah larva dan pupa yang terinfeksi dan faktor-faktor lain seperti  misalnya suhu.
Penyakit AFB memang sudah menyebar ke seluruh dunia dan sampai saat ini salah satu cara yang paling efektif untuk memutus  rantai penyebaran penyakit ini adalah dengan cara pemusnahan sarang yang terinfeksi baik melalui pembakaran  maupun penyinaran.
Penyebaran penyakit AFB ini biasanya diperparah dengan praktek budidaya lebah madu yang buruk sehingga terjadi penyebaran penyakit dari induk ke larva lebah madu.
Cara Melakukan Vaksin Lebah Madu
Saat ini telah dikembangkan vaksin khusus untuk mengatasi penyakit AFB ini dengan metode pemanfaatan sel utuh  bakteri   Paenibacillus yang telah dimatikan.
Vaksin ini diberikan pada lebah pekerja yang selanjutnya  memasukkan vaksin ini ke royal jelly yang akan diberikan pada  lebah Ratu yang selanjutnya diharapkan dapat memberikan kekebalan pada larva lebah.
Melalui proses inokulasi ini  vaksin ini diharapkan dapat menyelamatkan masa depan industry perlebahan dunia.