Mohon tunggu...
Petrus Purek Kokomaking
Petrus Purek Kokomaking Mohon Tunggu... Freelancer - Mahasiswa

Mahasiswa suka menulis

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Tertawa adalah Jalan Ninja untuk Olahraga Menurunkan Berat Badan

26 Januari 2022   17:32 Diperbarui: 26 Januari 2022   17:38 1601
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Download Tertawa by solopos

"Rebahan" merupakan suatu kata yang dilontarkan masyarakat dewasa ini dengan pengertian yang sangat luas. Salah satu pengertiannya adalah melakukan kegiatan yang tidak memiliki arti ataupun tidak adanya pekerjaan seperti bermalas-malasan di kasur yang bagi sebagian orang merupakan tempat ternyaman untuk tidak melakukan kegiatan yng positif. 

Kata "Rebahan" sendiri mulai menjadi kata viral semenjak adanya pandemi Covid-19 yang mengharuskan manusia untuk berdiam diri dirumah dengan tujuan memanimalisir penyebaran virus tersebut. Hingga saat ini kata "Rebahan" menjadi kata yang sering menjadi jawaban masyarakat jika ditanya perihal apa yang sedang dilakukan di rumah.

Seperti kata "Rebahan", kata "jalan ninjaku" adalah kata perumpamaan dari kata "cara cepat dalam meakukan suatu hal". Seperti contoh "memakai parfum adalah jalan ninjaku untuk terlihat sudah mandi". Sehingga kata "jalan ninjaku" menjadi kata yang sarat akan makna dalam merajuk pada suatu pencapaian dalam melakukan sesuatu kegiatan.  

Dalam menurunkan berat badanpun seperti itu, banyak dari masyarakat dewasa ini melakukan "jalan ninja" dengan tidak melakukan  olahraga berat melainkan menggunakan  obat pelangsing,  ramuan jamu untuk menghancurkan lemak,  melakukan  diet ketat dan tidak melakukan  aktifitas olahraga sedikitpun.  

Padahal sudah sangat jelas bahwa aktifitas kegiatan kecil pun dapat membantu menurukan berat badan karena adanya pembakaran lemak dalam setiap kegiatan.  Sehingga melakukan "jalan ninja" seperti itu tidak akan efektif dalam melakukan penurunan berat badan.  Lalu bagaimana cara untuk bisa menurunkan berat badan tanpa melakukan  olahraga  yang berat?

Untuk itu penulis memiliki ide receh yang dapat dijadikan "jalan ninja" dan kalin tetap bisa menjadi kaum "rebahan". Mau tau?

Entah ini dapat disebut sebagai olahraga atau tidak.  Tapi jika olahraga diartikan sebagai olah dan raga.  Hal ini dapat menjadi bagian dari kegiatan olahraga dengan fungsinya juga dapat membakar kalori yang ada didalam tubuh dn sering dilakukan manusia tanpa sadar.  

Apa itu??

Jawabannya adalah tertawa.

Ya,  tertawa adalah suatu kegiatan yang sering dilakukan  manusia, namun tanpa sadar tertawa merupakan suatu olahraga yang dapat mengurangi kalori dalam tubuh.  Mengapa bisa seperti itu?

Menurut penelitian, jika kalian tertawa selama 10-15 menit, tubuh kalian akan membakar kalori sebanyak 10-40 kalori. Sehingga jika kalian tertawa selama 10-15 menit perhari, kalian dapat menurunkan berat badan sampai 4KG selama 1 tahun (wow banget gak sih).  

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun