Begitu juga kalau kita melihat dijalan ada cewek yang berpakaian bikini berjalan dijalan raya .Kita tidak boleh menegur dia karena merasa tidak sopan,sebab disini  hal tersebut biasa ,jadi kalau kita tidak suka jangan dilihat.
Begitu pula kalau ketemu sama teman akrab yang sudah lama tak ketemu mereka berpelukan sambil sun pipi kiri dan sun pipi kanan.Hal demikian di Australia dianggap sebagai rasa senang jumpa teman .Â
Dalam hal privacy, disini tidak lazim bertanya:" kerja dimana? Apalagi sampai nanya gaji berapa? Nanya:" Agama nya apa?" Adalah tabu disini.
Saat berbicara dengan seorang, hindari main hp. Karena mereka akan tersinggung dan pergi meninggalkan kita.
Kesimpulan:
Sebagai pendatang kita ikuti saja aturan yang berlaku . Seperti kata peribahasa:"Dimana bumi dipijak , disana langit dikunjungi" Tapi bukan berarti orang minum alkolhol kita juga ikut. Kita cukup bilang :'No.thank you" Nggak bakalan ditanya mengapa?
Karena disini orang sangat menghadapi privacy. Segala yang dilihat dipelajari dengan seksama hingga kita tidak canggung dalam pergaulan.
Syukur kepada Tuhan,selama di Australia tidak pernah kami berdua mendapat perlakuan diskriminasi. Tidak jarang dalam pertemuan hanya kami berdua yang berasal dari Asia.
Terima kasih kepada semua sahabat di Kompasiana yang telah berkenan menyempatkan untuk singgahÂ
12 Mei 2023.
Salam saya,