Mau buat Bacang yang enak?
bacang (doc.Roselina)
Beragam bentuk kemasan dan rasa Bacang dijual di Pasar ,ketika hari raya tgl 5 bulan lima tahun Lunar..Ada yang gunakan bakso ,sebagai isinya,sapi ,ayam dan beragam rasa.Yang paling terkenal adalah Bacang buatan orang Padang
Karena di Padang, membuat Bacang ini,sudah menjadi keahlian turun temurun. Biasanya di isi dengan daging sapi,yang digiling halus dan ditumis dengan tambahan sedikit daun saledri yang juga sudah diiris halus.Daging yang sudah ditumis ini, masih dilengkapi dengan sepotong telur asin.untuk menambah kelezatannya.Bacang Padang ini dikenal diseluruh Nusantara ,karena banyak orang yang kalau berkunjung ke Padang membeli Bacang Padang untuk dibawa sebagai oleh-oleh kedaerahnya.
[caption id="attachment_366500" align="aligncenter" width="416" caption="pohon daun pandan berduri(doc,Roselina)"]
[caption id="attachment_366501" align="aligncenter" width="430" caption="lembaran daun pandan berduri(doc.Roselina)"]
Tangal 5 bulan 5 Tionghoa adalah hari peringatan makan bacang. Konon kabarnya dulu di Tiongkok orang-orang memperingati hari meninggalnya seorang tokoh yang terjun ke sungai untuk memprotes kepada pemerintah demi kemakmuran rakyat.Mereka memberi makan ikan,udang dan binatang lainnya supaya tidak memakan tubuh tokoh tersebut. Caranya adalah dengan membungkus makanan yang akan dilemparkan ke sungai.Semenjak itu maka hari tgl 5 bulan lima dimana-mana komunitas Tionghoa memperingati nya dengan membuat makanan yang dibungkus seperti bacang.Lama kelamaan ,tradisi ini sudah meluas,dan tidak hanya pada tanggal tersebut,tetapi orang bisa menikmati gurih dan lezatnya bacang setiap hari. Baik dengan membelinya di kedai kopi ataupun membuatnya sendiri.
Bacang ini sangat mudah dibuat,setiap orang bisa membuat bacang menurut seleranya sendiri-sendiri.
Hanya daun pembungkusnya susah didapat .Kalau diluar negeri bisa dicari ditoko-toko China yang sudah dikeringkan.Kalau mau pakai direndam dulu diair panas baru bisa dipakai supaya tidak robek.
Bahan.
- Beberapa lembar daun pandan berduri .(pandan yang dibuat sebagai bahan pembuatan tikar pandan)
- Tali untuk pengikat bacang
- Beras Ketan putih 1/2 kg.
- Daging sapi(ayam) 200 gr (dibrender atau dicincang halus)
- Telur asin 6 butir.(yang sudah direbus sampai matang,lalu dipotong 4 bagian tiap butir)
- Bawang putih 2 bungkah.(dibrender sampai hancur)
- Garam secukupnya(1/2 sendok the)
- daun salderi 5 batang (diiris kecil-kecil)
- Kecap 1 sendok makan.
Caranya.