Mohon tunggu...
Roselina Tjiptadinata
Roselina Tjiptadinata Mohon Tunggu... Perencana Keuangan - Bendahara Yayasan Waskita Reiki Pusat Penyembuhan Alami

ikip Padang lahir di Solok,Sumatera Barat 18 Juli 1943

Selanjutnya

Tutup

Travel Story Pilihan

Merangkai Keindahan Indonesia Lewat Foto

3 November 2014   10:19 Diperbarui: 17 Juni 2015   18:49 219
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Merangkai keindahan Indonesia lewat photo

Sebenarnya sudah hampir 100 kota di Indonesia yang telah kami kunjungi. Saya cuplik beberapa kunjungan kami dan dipostingkan disini.

Pertama-tama kami singgah di Banda Aceh,yang dikenal karena tsunami yang dahsyat.Banyak kejadian yang menakjubkan disana.Misalnya ada kapal yang terdampar diatas bangunan rumah. Hal tersebut dibuat menjadi monumen untuk wisata.Kami juga mengunjungi daerah Janto .Ada lagi didaerah yang berjarak 5 km dari pantai terdapat kapal tanker yang berbobot 2600 ton terdampar di daratan.Seluruh perumahan yang berlokasi, dekat kapal terhanjut oleh tsunami kecuali sebuah mesjid yang selamat,padahal letaknya tidak jauh dari terdamparnya kapal tanker tersebut.

[caption id="attachment_371439" align="aligncenter" width="700" caption="kapal yang nyangkut dekat atap gedung(doc.Roselina)"][/caption]

[caption id="attachment_371440" align="aligncenter" width="700" caption="Berpose dengan latar belakang tanker berbonot 2600 ton(doc.Roselina)"]

1414926102125860611
1414926102125860611
[/caption]

[caption id="attachment_371441" align="aligncenter" width="465" caption="Kapal tanker 2600ton bencana Tsunami Aceh tahun 2004 silam (Triono/detikTravel) "]

1414926311400586182
1414926311400586182
[/caption]

Menengok Kota Medan

Kota Medan yang sudah berkembang sedemikian pesatnya, sehingga saya jadi takjub karena perubahan yang demikian..Kota ini menjadi kota kenangan bagi kami, karena sewaktu baru menikah,kami pernah tinggal selama 2 tahun disini. Disini terdapat sebuah Wihara Budha yang besar Yang dapat dikunjungi oleh siapa pun dengan kapasitas menginap bagi tamu lebih dari 100 kamar.Walapun merupakan rumah ibadah untuk warga yang beragama Budha,namun tempat ini ,sekaligus merupakan tempat wisata. Bangunan yang dikemas secara unik ini,tidak kalah indah dari wihara Nan Tien Temple di Australia.

[caption id="attachment_371442" align="aligncenter" width="700" caption="Bangunan Budha terbesar di Medan(doc.Roselina)"]

1414926662800537621
1414926662800537621
[/caption]

Kunjungan ke Padang.

Berkunjung ke Padang,lebih tepat dikatakan :”pulang kampung” karena kami berdua dilahiran dan dibesarkan di Sumatera Barat.yang dikenal dengan adat istiadat nya. 'Adat nan tak lapuak dek paneh dan tak lekang dek hujan.'Artinya, perjalanan waktu,tidak akan mengubah adat dan istiadat yang sudah membudaya disini.

[caption id="attachment_371444" align="aligncenter" width="700" caption="Sungai Batang Arau yang memisahkan Kota Padang(doc,Roselina)"]

1414927172944805810
1414927172944805810
[/caption]

Padang dikelilingi oleh perbukitan ,serta dipisahkan oleh sungai Batang Arau dengan bukit Sengtiong dan gunung Padang . Yang lebih dikenal dengan Kisah Siti Nurbaya.Begitu piawainya pengarangnya mengisahkan tentang Siti Nurbaya ini, sehingga banyak orang yang mengira, bahwa disana memang benar benar ada kuburan Siti Nurbaya.Batang Arau juga sekaligus merupakan pelabuhan untuk kapal kapal penangkap ikan atau kapal antar pulau. Hubungan antara kota Padang dan Kepulauan Mentawai ,hanya bisa ditempuh dengan kapal kecil ini.

[caption id="attachment_371445" align="aligncenter" width="700" caption="Kapal kapal kecil yang berlabuh di Batang Arau(doc,Roselina)"]

14149273352133190595
14149273352133190595
[/caption]

Bengkulu.

Di jaman Belanda,nama Bengkulu ini di kenal dengan Bengkulen.Mengapa Bengkulu menjadi menarik dan penting,adalah karena disini merupakan tempat kediaman Bung Karno yang diabadikan sebagai objek wisata. Ada banyak foto-foto dokumen dan buku-buku sejarah terdapat didalam rumah ini. Ada barak militer yang sudah tua dan menarik .Dahulu di tahun 1950 an kapal-kapal yang berangkat dari Padang mau ke Jakarta singgah dulu dipelabuhan Bengkulu ini.Menurunkan dan menaikkan Penumpang baru serta barang dagangannya.

[caption id="attachment_371446" align="aligncenter" width="448" caption="Berpose didepan kediaman Bung Karno di Bengkulu(doc Roselina)"]

1414927521985311589
1414927521985311589
[/caption]

[caption id="attachment_371447" align="aligncenter" width="700" caption="Barak Militer yang sudah tua di Bengkulu(doc.Roselina)"]

14149277042105887844
14149277042105887844
[/caption]

Dari Sumatera Meloncat ke Pulau Jawa

Di Jawa bagian Barat terdapat kota Cilacap ,yang memiliki pemandangan di pantai yang sangat indah.Disini banyak dijual batu cincin yang sudah diasah dan diikat dengan perunggu .Kota cilacap ini terkenal karena adanya Nusa Kambangan yang tidak jauh dari pantai Cilacap. Di Nusa Kambangan tempat tahanan kelas kakap .

[caption id="attachment_371448" align="aligncenter" width="700" caption="asana pantai Cilacap(doc. Roselina)"]

14149278621106334930
14149278621106334930
[/caption]

Menikmati ikan bakar ,sambil memandang kelaut lepas, merupakan saat saat yang takkan terlupakan bagi setiap orang yang berkunjung kesini.Semua ikan yang disajikan ,merupakan ikan ikan yang masih segar,karena merupakan hasil tangkapan dari nelayan .

[caption id="attachment_371449" align="aligncenter" width="700" caption="Pantai Cilacap dengan banyak ikannya)doc.Roselina)"]

1414928013486272276
1414928013486272276
[/caption]

Berkunjung ke Pulau Jawa,tanpa singgah di Yogya,tentunya serasa belum lengkap

Jogjakarta dikenal dengan Universitas Gajah Mada dan juga candi Brobudur sebagai salah satu keajaiban dunia. Candi Brobudur yang banyak dikunjungi wisatawan asing dan dalam negeri.Candi yang sangat mengagumkan ini menunjukkan kearifan penduduk dizaman dulu.Mereka membuat candi yang demikian indah tanpa adanya semen . Yogyakarta yang merupakan daerah istimewa ,dengan Sri Sultan Hamengkubowo ke X, masih duduk di pemerintahan di Kraton.

[caption id="attachment_371450" align="aligncenter" width="472" caption="Candi Borobudur(doc.Roselina)"]

14149282041205691863
14149282041205691863
[/caption]

[caption id="attachment_371451" align="aligncenter" width="321" caption="Stupa dari Candi Borobudur(doc Roselina)"]

1414928319144706448
1414928319144706448
[/caption]

Pulau Kalimantan

Sungai Mahakam yang memisahkan antara kota Samarinda dan Tenggarong terletak di Kalimatan. Dengan sebuh jenbatan yang menghubungkan kedua daerah bernama jembatan Kutai Kartanegara yang roboh baru-baru ini.

[caption id="attachment_371452" align="aligncenter" width="697" caption="Naik rakit dari Samarinda ke Tenggarong di Sungai Mahakam(doc Roselina)"]

14149298921622450897
14149298921622450897
[/caption]

[caption id="attachment_371453" align="aligncenter" width="448" caption="Jembatan Kutai Kertanegara (berjalan pelan.blogspot.com)"]

14149301031813306419
14149301031813306419
[/caption]

NTT

Kami beberapa kali mengunjungi NTT dimana Larantuka dengan pantai yang menarik dan Labuhan Bajo dengan pulau Komodo yang terkenal didunia .Kita bisa melihat Komodo dari dekat setelah berlayar dari Labuhan Bajo kira-kira 3 jam menuju pulau Komodo.Disana banyak sekali anak-anak Komodo yang tidur sambil berjemur dipanas matahari dan masuk kekampung-kampung disekitar kebun petani.

[caption id="attachment_371454" align="aligncenter" width="700" caption="pesona alam di Larantuka NTT(doc.Roselina)"]

141493035437707672
141493035437707672
[/caption]

[caption id="attachment_371455" align="aligncenter" width="700" caption="berpose dilapangan udara Labuhan Bajo(doc.Roselina)"]

14149304641267997102
14149304641267997102
[/caption]

[caption id="attachment_371456" align="aligncenter" width="700" caption="komodo(doc.pribadi)"]

14149306042083612243
14149306042083612243
[/caption]

Tak Lupa kami juga mengunjungi Tanah Papua. Disamping Kota Jayapura,yang terkenal dengan Danau Sentani.kami juga berkunjung ke Biak.

[caption id="attachment_371457" align="aligncenter" width="700" caption="berphoto bersama setelah seminar di Biak(doc Roselina)"]

14149307622118831861
14149307622118831861
[/caption]

Cuplikan perjalanan ini, tidak dituliskan secara sistimatis, melainkan meloncat dari satu pulau ke pulau lainnya,namun setidaknya sebagian dari perjalanan kami,sudah ditampilkan disini. Perjalanan wisata dan sekaligus kami manfaatkan untuk merekat persahabatan dengan teman teman diseluruh Nusantara. Hal ini,menjadikan perjalanan kami semakin bermakna dan indah.

Wollongong, 03 Nopember 2014.

Salam saya,

Roselina.

http://www.indonesia.travel/wonderfulindonesia

@indtravel

https://www.facebook.com/indonesiatravel

https://plus.google.com/+indonesiatravel

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun