Bila kamu memang sudah bertemu dengan pria yang sesuai kriteriamu, it's Ok untuk menikah. Namun bila tidak? Kamu tidak harus memaksakan diri untuk menikah dengan pria manapun.
Pernikahan bukan satu-satunya sarana untuk mencapai apa yang jadi tujuan hidupmu. Pastikan kamu menikah dengan orang yang tepat.
Bila pun tidak menikah, tidak apa-apa juga. Kamu tetap bisa punya kehidupan yang bahagia dan bermakna dengan atau tanpa pasangan.
Miliki Motivasi yang Benar dan Tulus
Jangan berkencan dengan niat hanya untuk bermain-main, mengisi waktu luang atau hanya untuk mendapatkan keuntungan materi.
Hukum tabur tuai berkata, apa yang kamu tabur adalah apa yang kamu tuai. Kenyataannya, kadang orang yang niatnya bagus aja bisa dapat yang tidak bagus, apalagi bila niatnya tidak bagus.
2. Tuliskan Kriteria Pasangan Idamanmu Secara Spesifik
Ketahui kriteria pria yang kau inginkan untuk jadi pasangan hidupmu. Tuliskan dengan jelas dari segala aspek, baik secara kerohanian, kepribadian, karakter, kecerdasan, ambisi, tampilan fisik dan hal lain yang kamu anggap penting. Kamu tak perlu buang-buang waktu untuk berurusan dengan pria yang tidak sesuai dengan kriteriamu.
3. Pilih Platform yang Terpercaya
Gunakan platform kencan online yang terpercaya dan memiliki sistem keamanan yang baik. Hal ini untuk meminimalisir penipuan.
Ada banyak pilihan mulai yang gratis hingga berbayar. Pilihlah yang perlu bayar biaya keanggotaan. Pertimbangannya adalah, orang yang gabung ke platform kencan online dengan bersedia bayar biaya keanggotaan, kemungkinan besar emang punya niat serius mencari pasangan.