Saya di awal perkuliahan kepada mahasiswa, sering menganalogikan hidup pasca kuliah itu seperti berenang di lautan. Anda punya pilihan, mau belajar berenang saat sudah sampai ke laut atau mau belajar berenang di kolam renang? Kalau di kolam renang kedalamannya terukur, tekanannya terukur, suhunya terukur, arusnya juga terukur, dan di sana Anda bisa belajar berenang.
Atau Anda langsung terjun ke laut dan belajar berenang. Resikonya agak besar belajar berenang di tengah lautan. Kalau Anda belajar berenang di kolam renang resikonya jauh lebih terkontrol. Karena itu belajarlah “berenang”, belajar untuk memimpin, belajar menjadi bagian dari masyarakat ketika kuliah.
Sebagai penutup kadang kala, kita perlu rehat sejenak dan mundur kebelakang untuk melihat apa-apa yang sudah kita lakukan. Barangkali dari hal-hal itu anda akan mulai menemukan jawaban-jawaban atas kegelisahan hidup anda. Apapun itu, selama Where You Are (or should I say Who You Are) seirama, seia-sekata, dengan Where You Want To Go. Disitulah sejati-nya kamu bertemu dengan mimpi-mimpi kamu.
Sebelum ditutup catatan ini, saya ingin cerita juga bahwa saya bukan motivator, saya bukan orang yang coba menggurui anda, tapi saya berusaha memberikan perspektif berbeda, berusaha menjembatani ruang kosong dalam pikiran anda. Salam
*)Ronald Anthony
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H