Tidak ada yang pasti dalam kehidupan yang kita lalui kecuali kematian. Kita hanya bisa mempersiapkan diri untuk menghadapi dan bukan menghapus ketidakpastian. Persiapan yang membutuhkan tindakan. Sedikitnya ada 7 tindakan finansial yang bisa dilakukan dalam menghadapi ketidakpastian.
Seperti yang kita semua alami, sekarang ini terjadi  pandemi Covid-19 yang melanda seluruh dunia. Pandemi yang akhirnya mengkonfirmasi sejarah terjadinya krisis finansial yang biasanya terjadi 10 tahun sekali. Mungkin terlambat 2 tahun (seharusnya 2018 setelah krisis 2008) tetapi terjadi juga. Krisis ekonomi yang pada akhirnya juga mengacaukan keuangan pribadi kita.
Mungkin ada di antara kita yang masih beruntung memiliki pekerjaan dengan gaji tetap. Namun di sisi lain ada pula yang kurang beruntung dan mengalami PHK di tengah krisis ekonomi. Krisis ekonomi yang bukan hanya menurunkan permintaan namun juga penawaran akibat adanya pembatasan sosial atau malah lock down di beberapa negara.
Tetapi di tengah krisis ekonomi yang penuh ketidakpastian ini bukan berarti kita tak memiliki pilihan. Kita bisa memilih untuk bertindak atau tak melakukan apa pun. Tindakan finansial yang bisa Kita lakukan antara lain,
Financial Check Up
Bagaimana kesehatan keuangan kita sekarang ini? Untuk mengetahuinya kita perlu melakukan financial check up. Melihat dan mendata semua pendapatan serta pengeluaran Kita.
Berapa banyak utang yang kita miliki? Aset apa saja yang dimiliki? Berapa jumlah tabungan yang dimiliki?
Pengeluaran harus dilihat dengan kaca pembesar. Sehingga kita benar-benar bisa tahu ke mana sang seribu rupiah itu dibelanjakan.
Dari financial check up kita akan bisa mendapatkan kesimpulan, apakah pengeluaran kita lebih besar dari pendapatan? Selain itu kita juga bisa melihat apakah jumlah cicilan kita masih sehat? Cicilan utang yang sehat adalah maksimum 30 persen dari pendapatan.
Anggaran
Adalah penting untuk selalu membuat anggaran keuangan baik di masa krisis ataupun di masa normal. Sehingga kita bisa mengontrol pemasukan dan pengeluaran kita dengan baik.
Membuat anggaran penting namun lebih penting lagi untuk disiplin terhadap perencanaan keuangan atau anggaran yang kita buat.
Belanja Cerdas
Setelah melakukan financial check up, teliti lagi semua catatan pengeluaran yang sudah kita buat. Pisahkan mana yang perlu dan mana yang hanya berdasarkan keinginan. Di tengah ketidakpastian, jangan keluarkan uang hanya karena ingin sehingga kita bisa berhemat.