Kenapa judulnya seperti diatas ?
Kali ini berbeda, saya tidak membahas tentang Crypto. Break bentar.
Tahun 1839 - 1842, di jaman dinasti Qing,China pernah terjadi sebuah perang besar. Namanya Opium War.
Perang ini berawal dari dilarangnya penjualan Opium dan ditutupnya import Opium Inggris oleh Kaisar Daoguang.
Saat itu memang, Opium adalah legal dan banyak digunakan sebagai recreational drugs di China.
Alasannya ? Ada 2.
Pertama, warganya banyak jadi Junkies. Gimana mau kerja keras, sehat dan negaranya maju, kalau tiap hari penduduknya nge-fly.
Kedua, stok perak di China turun drastis. Apa kaitan-nya ?
Jadi, trading opium saat itu menggunakan perak sebagai alat tukar, akibatnya stok perak China jadinya pada "lari" ke Inggris, sementara pembayaran pajak saat itu menggunakan perak juga. Menyebabkan inflasi perak, menyebabkan pendapatan pajak China ikut menyusut.
Kaitan sama Tiktok apaan ? Analoginya. Terutama alasan pertama.
Kok bisa ?