Mohon tunggu...
Ronald Dust
Ronald Dust Mohon Tunggu... Seniman - Seniman Musik dan Jurnalis

Seniman Musik dan Jurnalis

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Artikel Utama

Generasi Milenial Tidak Memiliki Minat Baca?

8 April 2017   02:43 Diperbarui: 8 April 2017   18:00 2524
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar: pics4learning.com

Dunia baca juga dinodai kasus-kasus pembohongan publik dengan membubuhkan informasi yang tidak benar atau menyesatkan. Hal ini dapat membuat masyarakat lebih mencari bacaan di internet karena dapat langsung diuji kebenaran isinya.

Masyarakat akan mencari konten yang membuat mereka tertarik saja. Itu hal yang wajar. Tapi terkadang masyarakat hanya ingin membaca apa yang mereka sukai, sementara mereka tidak tahu apa yang mereka butuhkan. Masyarakat masih banyak yang kesulitan menentukan mana bacaan yang bermanfaat dan mana yang tidak.

3. Faktor waktu

Tuntutan pola hidup masyarakat lebih berat sehingga menyebabkan masyarakat kesulitan menyediakan waktu untuk membaca. Bagi yang tetap berusaha membaca di tengah kesibukan, internet adalah pilihan yang paling efektif dan efisien.

Kondisi ini menyebabkan gadget atau laptop mengalahkan media baca konvensional. Terlalu repot membaca buku atau koran di tengah kesibukan dalam keseharian. Terkadang terlalu lelah untuk mengambil buku dari rak sehingga memilih membuka gadget yang tidak pernah jauh dari jangkauan tangan.

4. Faktor komersil

Seperti yang disampaikan sebelumnya, internet menawarkan banyak bahan bacaan yang gratis. Dengan kondisi ekonomi yang ketat, masyarakat akan berpikir sekian kali untuk menghabiskan uang mereka membeli buku.

**

Empat kondisi di atas menunjukkan bahwa sebenarnya minat baca masyarakat belum tentu berkurang. Yang perlu dibahas kemudian adalah perubahan pola membaca masyarakat.

Saat ini, membaca tidak harus dari buku. Membaca tidak harus di perpustakaan atau sekolah.

Dalam keseharian masyarakat yang jauh dari kota, mungkin mereka masih mengandalkan media baca konvensional. Tetapi ada faktor waktu untuk membaca karena sibuk bekerja dan yang lainnya. Ada juga faktor biaya untuk membeli buku yang tampaknya semakin mahal.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun