Mohon tunggu...
Romanus Remigius CCH
Romanus Remigius CCH Mohon Tunggu... Administrasi - Praktisi Hipnoterapis Klinis

Seorang praktisi Hipnoterapi Klinis, lulusan Adi W Gunawan Institite of Mind Technology, pernah berkecimpung dalam dunia pendidikan lebih dari 18 tahun, memilih menjadi Mind Navigator agar semakin banyak orang mencapai hidup yang lebih sehat, sukses dan bahagia dalam berbagai aspek dan level kehidupannya.

Selanjutnya

Tutup

Healthy Pilihan

Selalu Gagal Dapat Jodoh? Bisa Jadi Ini Penyebabnya

26 Juli 2017   18:35 Diperbarui: 29 Juli 2017   22:02 4081
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Agar mendapatkan informasi penting yang akurat sehubungan dengan masalah yang sedang ditangani, saya dengan cermat menggali detail kejadian dan pesan penting yang disampaikan oleh pikiran bawah sadar. "Bapak marah-marah, mau pukul mama dan saya. Saya sangat takut. Makanya kami lari dan bersembunyi," demikian informasi yang saya peroleh dari bagian diri Andre. Inilah ingatan akan peristiwa yang tersimpan kuat dalam pikiran bawah sadar. Lalu bagaimana hubungannya dengan timbulnya permasalahan yang dialami klien? Nah, inilah pertanyaan yang jawabannya akan menguak tabir rahasia mengapa Andre selalu gagal dalam menjalin asmara dengan seorang gadis. Dugaan klien soal keinginannya menjadi pastor bahkan tidak muncul sama sekali dalam pencarian saya.

Dalam proses penelusuran selanjutnya, secara sangat hati-hati saya menanyakan informasi soal bagaimana hubungan antara kemarahan ayah terhadap ibu dan Andre kecil dengan permasalahan Andre saat ini. Melalui penantian yang tekun dan sabar, akhirnya tubir misteri gelap itu terkuak juga.

Apa yang menjadi akar masalah, penyebab awal mula kejadian seseorang mengalami masalah di kemudian hari? Berbeda dari cara penanganan masalah pada umumnya, hipnoterapi merupakan sebuah modalitas terapi, yang menangani masalah seseorang dengan menggali, menelusuri, sampai menemukan dan mencabut akar masalahnya sehingga masalahnya dapat terselesaikan secara tuntas. Ibarat mencabut rumput, agar tidak tumbuh lagi, perlu dicabut sampai ke akar-akarnya, bukan hanya daun-daunnya.

Inilah akar masalahnya. Ya, kenapa Andre susah mendapatkan jodoh? Melalui pesan pikiran bawah sadar, suara itu menggetarkan hati setiap orangtua untuk merenungkan sikap dan tindakannya dalam keluarga, terutama berhadapan dengan anak-anak. "Saya yang membuat Andre selalu putus dengan pacar-pacarnya. Soalnya hidup berkeluarga itu menakutkan dan menyakitkan. Lihat saja Andre dan mamanya sampai harus lari bersembunyi. Ayahnya mengejar mereka dan memukul. Jadi hidup berkeluarga itu seperti neraka," jawab satu bagian diri Andre. Saya terhenyak, diam sejenak. Ingatanku melayang ke kasus beberapa klien yang gagal dapat jodoh dengan akar penyebab soal ributnya kedua orangtua. Seakan ada pola yang konsisten.

Saya terus melanjutkan proses terapinya. Kini giliran resolusinya. Dengan teknik-teknik yang sudah teruji pada puluhan ribu klien oleh seluruh hipnoterapis AWGI, saya dengan mudah membantu klien untuk mencapai tujuan terapi yakni mendapat jodoh yang sudah ditakdirkan oleh Tuhan dalam waktu beberapa bulan ke depan. Tentu saja klien yang mengimpikan dan merencanakan, Tuhanlah yang menyempurnakan. Pada bagian peneguhan, klien merasa yakin bakal mendapatkan pasangan hidup dalam beberapa bulan ke depan. Kita turut mendoakan, semoga hal ini menjadi kenyataan.

Demikianlah kenyataannya.

Romanus Remigius, S. S. C.CH.

Praktisi Hipnoterapi Klinis

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun