sobat ambyar harus kehilangan idolanya. Sang Godfather of Brokenheart yang Didik Kempot dikabarkan telah pergi meninggalkan kita untuk selamanya.Â
Tanpa diduga dan dinyana, mendadakBerdasar berita yang dirilis oleh Kompas TV melalui program Sapa Indonesia Pagi, Sang Maestro Penyannyi genre campursari ini menutup mata untuk selamanya pada Selasa (5/5/2020) pada pukul 07:45 WIB di rumah sakit kasih Ibu Solo Jawa Tengah.Kepergian Didi Kempot ini tentunya sangat mengagetkan semua pihak terutama komunitas penggemarnya yang berjuluk "Sobat Ambyar".Â
Pasalnya Didi Kempot meninggal istilahnya ketika sedang manis-manisnya tanpa ada berita atau keluhan tentang penyakit yang dideritanya beberapa waktu sebelum meninggal. Malah terasa seperti ironi karena Didi Kempot pergi atau pulang untuk selamanya ketika dirinya tengah menyelesaikan rekaman lagu bertitel "Ojo Mudik" yang dalam bahasa Indonesianya berarti "jangan pulang kampung atau mudik".
Jika dilihat dari judulnya maka bisa diduga lagu ini merupakan dukungan atas instruksi sekaligus larangan bagi masyarakat Indonesia untuk tidak melakukan mudik pada saat lebaran yang sebentar lagi tiba. Sungguh sebuah kejadian yang sangat mengharukan bahwa di saat tengah merampungkan rekaman lagu "Ojo Mudik" alias jangan pulang, Didi Kempot sendiri justru malah pulang untuk selamanya.
Kalau saja terselesaikan, sebenarnya lagu "Ojo Mudik" ini bisa menjadi pelengkap sumbangsih Didi Kempot kepada bangsa dan masyarakat Indonesia, dimana sebelumnya melalui konser #dirumahaja yang digelar Didi Kempot bekerjasama Kompas TV dan platform kitabisadotcom, dirinya telah berhasil menggalang dana yang luar biasa besarnya.
Melalui konser yang dilakukannya tersebut Didi berhasil memperoleh apresiasi dari Presiden Indonesia Joko Widodo serta tokoh-tokoh terkemuka lainnya sekaligus menggalang dana hingga sebesar Rp.7,5 Miliar lebih. Sebelumnya bersama narasi TV, Didi Kempot juga berhasil menggalang dana yang tak kalah besarnya.
Tak hanya meninggalkan duka bagi penggemar musik campursari Indonesia, kepergian Didi Kempot juga meninggalkan duka untuk dunia e-commerce dan marketplace Indonesia.Â
Pasalnya saat ini Didi Kempot tengan menjadi Brand Ambassador dari paltform belanja online Shopee. Karena memiliki fans yang diberi nama sobat ambyar dan terkenal dengan ucapan ikonic "ambyar" maka oleh Shopee Didi Kempot bukan didaulat dengan istilah yang biasa aja yaitu ambassador, melainkan sebagai ambyarsador. Melalui sebutan tersebut Didi Kempot berhasil menandingi kepopuleran platform belanja online pesaing Shopee yaitu Tokopedia yang mendaulat bintang K-pop sebagai ambassadornya.
Meski tentunya kita semua merasa sangat kehilangan atas kepergian Didi Kempot ini, namun kita semua hanya bisa mendoakan kepergiannya. Selamat jalan Didi Kempot. Selamat pulang menuju keabadian. Semoga Tuhan menempatkanmu di tempat terbaik di sisinya. (*)
Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H