Keriuhan hanya terjadi di dunia maya. Di paltform-platform sosial media. Kebetulan memang dunia itulah dunia generasi mereka. Generasi Z atau generasi rebahan. Akankah akhirnya mereka mampu menemukan ciri khas euforia kegembiraan mereka sendiri melalui dunia sosial media yang mereka gandrungi?Â
Bisa saja euforia kegembiraan mereka diwujudkan dalam bentuk corat-corat seragam digital, pesta virtual kelulusan, Video Conference perpisahan, atau entahlah apa yang mungkin nanti akan mereka temukan.
Yang pasti bukan tak mungkin, pelan atau lambat mereka akan menemukan sendiri cara untuk mewujudkan kalian anak-anak SMU/SMK 2020 melalui jalur Corona.Â
Berbanggalah meski ada duka karena tidak ada pesta yang seperti biasanya, kelulusan kalian akan tercatat dalam sejarah bangsa dan bisa menjadi acuan bagi sistem kelulusan di masa mendatang.(*) Â Â Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H