Bahkan seharam-haramnya daging babi, dalam keadaan terpaksa boleh saja dimakan (asalkan tidak berlebihan). Bahkan hal tersebut di sebutkan dalam 4 ayat Al Quran :
- QS. Al Baqoroh 173
- QS. Al Maidah 3
- QS. Al An'am 145
- QS. An Nahl 115
Namun, tidak ada satu ayatpun dalam Al Quran yang membolehkan RIBA walaupun dalam keadaan darurat.
"...untuk menghindari makan babi saja, bisa. Mengapa menghindari riba begitu sulit..."
Kelebihan buku :
Buku ini menyajikan kepada kita bagaimana bentuk riba di zaman jahiliyah atau sebelum datangnya islam dan bagaimana sikap islam terhadap riba, bahkan buku ini menyajikan kepada kita macam -macam riba dan riba kontemporer dan permasalahannya.
Kekurangan buku :
Di dalam buku ini tidak terlalu detail dalam pembahasan mengenai macam-macam riba, artinya kita harus memperbanyak berguru dan berreferensi.
Di akhiri dengan sebuah nasihat, " jangan sampai harta yang telah kita cari dengan segenap tenaga dan waktu justru tidak berkah serta menjadi penyebab dosa besar yang tidak disadari".
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H