Mohon tunggu...
Rencana Keuangan
Rencana Keuangan Mohon Tunggu... -

Financial consultant, siap membantu dalam merencanakan keuangan anda

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Ini Dia Alasan Mengapa Perjalananmu Perlu Asuransi Perjalanan

12 Juni 2016   15:54 Diperbarui: 12 Juni 2016   16:00 83
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Industri asuransi berkembang dengan sangat pesatnya. Produk asuransi tumbuh semakin bervariasi. Salah satunya adalah Asuransi Perjalanan. Secara garis besar, fungsi asuransi perjalanan tidak jauh berbeda dengan produk asuransi lainnya, yaitu memberikan manfaat perlindungan. Bedanya asuransi perjalanan biasanya brlaku dalam jangka waktu yang relatif pendek, yaitu selama tertanggung melakukan perjalanan hingga sampai dengan kembali ke rumah.

Asuransi perjalanan tidak hanya bermanfaat bagi diri kita sendiri, tetapi bisa juga bermanfaat untuk keluarga yang ditinggalkan bila terjadi resiko pada saat melakukan perjalanan. Beragam manfaat yang ditawarkan oleh penyedia jasa layanan tentu saja tergantung pada besaran premi yang dibayarkan oleh Tertanggung. Namun secara umum, manfaat yang biasanya terkandung dalam sebuah produk asuransi perjalanan adalah:
1. Kecelakaan Diri
Sejumlah uang santunan akan dibayar untuk kematian, kehilangan salah satu
anggota badan, salah satu atau kedua mata, atau kelumpuhan total akibat
kecelakaan yang terjadi selama dalam perjalanan

2. Penutupan Penerbangan Ganda
Santunan untuk kecelakaan pribadi digandakan apabila kecelakaan terjadi
pada saat berada di dalam pesawat terbang komersil terjadwal.

3. Biaya Pengobatan, Gigi dan lainnya
Mengalami sakit ataupun terluka akibat kecelakaan di waktu melakukan perjalanan jauh dari tempat tinggal Anda memerlukan biaya yang jauh lebih mahal. Termasukperawatan gigi karena dalam keadaan darurat, biaya rumah sakit, biaya operasi, termasuk pengobatan tradisional yang dialami/terjadi selama dalam perjalanan.

4. Pemulangan Jenasah
Biaya untuk penguburan atau kremasi di luar negeri ditempat kematian terjadi
atau biaya untuk mengangkut Jenasah kembali ke negara asal.

5. Bagasi dan Barang Milik Pribadi
Menanggung kehilangan dan kerusakan bagasi termasuk barang barang di dalamnya dan barang yang dipakai atau dibawa selama kita melakukan perjalanan.

6. Perlindungan terhadap dokumen perjalanan.
Produk asuransi perjalanan ada yang mengganti biaya kehilangandokumen perjalanan.

7. Evakuasi medis
Beberapa produk asuransi perjalanan menawarkan fasilitas bantuan 24 jam keadaan darurat di seluruh dunia.

8. Ketidaknyamanan Perjalanan
Umumnya, asuransi perjalanan juga menawarkan perlindungan terhadap beberapa kasus seperti penundaan perjalanan (biasanya keterlambatan transportasi lebih dari 12 jam), penggantian uang muka yang hangus akibat hal-hal yang di luar kekuasaan pemegang polis, hingga biaya akomodasi, makanan dan minuman yang timbul akibat penerbangan yang tidak sinambung.

9. Asuransi Isi Rumah
Asuransi perjalanan biasanya juga mennggung kerusakan akibat kebakaran atas isi rumah tertanggung yang ditinggal kosong karena perjalanan tertanggung.

10. Pembajakan dan Terorisme
Jika pada saat melakukan perjalanan, alat transportasi kita dibajak, asuransi perjalanan akan memberikan uang tunai harian untuk penundaan perjalanan anda.

Melihat besarnya manfaat asuransi perjalanan, maka tidak ada salahnya melindungi perjalanan anda dengan produk asuransi perjalanan yang tepat guna sesuai dengan kebutuhan. Ditambah lagi beberapa negara mensyaratkan dokumen asuransi perjalanan pada saat pengajuan visa berkunjung.

Wied / Travel Insurance Agent

Wied
Phone / WA : 0838 9887 9546
Line: wiwitby_axaagency
FB: Wiwit Budiyanto - AXA Agency

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun