Mohon tunggu...
Rizky Hidayat
Rizky Hidayat Mohon Tunggu... Ilustrator - Perluas Sudut Pandang, Persempit Memandang Sudut.

Ghostwriter

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Ayat-Ayat Tentang Peristiwa-Peristiwa Besar di Bulan Ramadan

28 April 2021   23:57 Diperbarui: 29 April 2021   00:08 1026
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Alhamdulillahirabbil Alamin, telah sampailah kita pada pembahasan seputar ayat-ayat yang menjelaskan tentang Ramadan.

Sebelumnya, mari pertama-tama kita panjatkan puja dan puji syukur kita kepada kehadirat Allah Subhanahu Wa Ta'ala atas limpahan nikmat dan hidayah-Nya sehingga kita tetap diberi waktu untuk hidup di dunia ini dalam keadaan yang beriman dan berpegang teguh pada perintah-Nya.

Shalawat dan salam semoga tetap tercurahkan kepada Rasulullah Salallahu Alaihi Wasalam, suri tauladan bagi umat manusia yantg telah menunjukkan jalan dari jalan kegelapan menuju jalan yang terang benderang yakni Ad Dienul Islam.

Jama'ah Kompasiana yang dirahmati oleh Allah, tidak terasa kita sudah memasuki hari ke 16 di bulan Ramadan tahun 1442 Hijriyah ini. Atau dalam kalkulasi tantangan menulis, sudah memasuki samber 2021 hari 15.

Ramadan adalah bulan yang mulia, yang dinanti-nanti oleh seluruh umat Islam di muka Bumi ini. Sebab, pada bulan ini di dalamnya terkandung banyak peristiwa-peristiwa besar yang tertuang dalam tinta sejarah dan peradaban dunia Islam.

Beberapa peristiwa itu akan coba kita bahas satu persatu disini.

Pertama, Peristiwa Turunnya Wahyu Pertama Kepada Muhammad

Pada pembahasan yang pertama ini, sudah jelas merupakan peristiwa titik balik peradaban Islam, dimana Allah Azza Wa Jalla mengangkat Muhammad menjadi seorang Rasul adalah terjadi di bulan Ramadan tepatnya ketika malam 17 Ramadan.

Kapan kira-kira malam 17 Ramadan itu? Jawabnya ialah hari ini jika dihitung berdasarkan kalender Hijriyah 1442.

Peristiwa ini dinamakan dengan peristiwa turunnya wahyu pertama kepada Muhammad SAW. Pada peristiwa ini, melalui perantara Malaikat Jibril, Muhammad diberi wahyu pertama Surat al-Alaq ayat 1-5 ketika sedang menyendiri atau mengasingkan diri di Gua Hiro. Isi kandungan dari wahyu pertama ini berisi tentang Iqra' (membaca).

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun