Matematika adalah ilmu yang sangat erat dengan angka-angka. Matematika (dari bahasa Yunani Kuno ,berarti "pengetahuan, pemikiran, pengkajian, pembelajaran"), dahulu disebut juga ilmu hisab adalah suatu bidang ilmu, yang meliputi studi tentang topik-topik seperti bilangan (aritmatika dan teori bilangan), terkait rumus dan struktur (aljabar), bentuk dan ruang (geometri), dan besaran dan perubahannya (kalkulus). Tidak ada kesepakatan umum tentang cakupan yang tepat. Matematika banyak kita temukan dalam kehidupan sehari-hari seperti membeli keperluan  sehari-hari, gadget yang kita gunakan juga menggunakan perhitungan matematika agar bisa bekerja, kendaraan yang kita pakai sehari-hari juga membutuhkan perhitungan matematika agar dapat berjalan dengan baik dan masih banyak lainnya. Banyak yang mengatakan matematika adalah pelajaran yang sulit dipelajari. Memang matematika akan terlihat sulit ketika tidak tahu konsep nya Maka dari itu saya ingin memberi sedikit tips dan trik untuk belajar matematika agar jadi mudah.
Niat
Yupp... kita harus memiliki niat dalam belajar. Niat sangat dibutuhkan dalam semua kegiatan. Terlebih lagi matematika cukup susah-susah gampang untuk dipelajari. Maka dari itu sangat dibutuhkan niat yang kuat untuk belajar agar saat menemui kesulitan dapat terlewati dengan mudah.
Ubah mindset
Banyak orang berpikiran matematika sulit dipelajari, sulit dipahami, dan sulit dikerjakan. Bahkan banyak yang membenci matematika. Mindset seperti ini lah yang harus diubah. Bagaimana mungkin kita dapat mempelajari sesuatu disaat kita membenci hal tersebut.Belajar pun menjadi sia-sia, jika pada dasarnya kita membencinya. Tidak harus suka matematika untuk dapat belajar matematika, cukup dengan tidak membencinya saja dengan begitu apa yang kita pelajari dapat masuk dan kita pahami.Â
Cari cara belajar terbaik
Cara belajar setiap orang bervariasi dan berbeda - beda. Maka temukanlah cara terbaik kalian dalam belajar matematika. Ada orang yang menggunakan cara audio, jadi dia harus mendengarkan penjelasan dari orang lain agar lebih paham. Ada juga yang efektif belajar dengan cara membaca materi. Ada juga yang harus diberi contoh soal terlebih dahulu. Dengan mengetahui tipe belajar masing-masing akan memudahkan dalam belajar matematika. Manfaatkanlah teknologi yang ada untuk belajar. Pada zaman sekarang ada banyak aplikasi dan platform untuk belajar matematika seperti, youtube, brainly, roboguru bahkan aplikasi seperti photomath. Aplikasi seperti photomath dapat membantu dalam belajar jika digunakan dengan baik, karena langkah-langkah yang ditunjukkan photomath cukup detail dan ada langkah cepat juga.Â
Pelajari konsep
Matematika dan rumus adalah dua hal yang tidak dapat dipisahkan. Ada banyak rumus dalam matematika bahkan sangat banyak. Sulit untuk menghafal satu persatu rumus. Maka tips selanjutnya adalah pelajari konsep. Dengan memahami konsep kita tidak perlu menghafal banyak rumus. Contoh seperti rumus volume tabung. Rumusnya adalah x r x t. Ketika kita paham konsep volume adalah luas alas dikalikan dengan tinggi, maka akan lebih mudah dalam menghafal rumus tersebut. Luas alas yang berarti adalah luas lingkaran yaitu x r dan dikalikan dengan tinggi tabung yaitu t, maka jadilah rumus x r x t. Contoh lain yaitu rumus volume dari prisma segitiga. Kita tahu bahwa luas alas prisma segitiga sama dengan luas segitiga yaitu a x t x dan dikalikan tinggi yaitu t prisma maka jadilah rumus volume prisma segitiga yaitu (a x t segitiga x ) x t prisma.Â
Perbanyak latihan
Matematika bukanlah pelajaran yang harus dihafalkan, karena akan percuma jika menghafal namun kita lupa atau tidak dapat mengerjakan soal cerita. Maka dari itu dibutuhkan lah latihan yang banyak untuk dapat bisa mengerjakan soal matematika karena dengan latihan soal yang banyak kita dapat hafal pola soal begitu juga dengan langkah - langkah dalam pengerjaannya.Â
Sekian tips dan trik dari saya, semoga dapat bermanfaat dan dapat diterapkan
Sumber 1 : Â Oxford English Dictionary. Oxford University Press. 2012. Diakses tanggal 16 Juni 2012. The science of space, number, quantity, and arrangement, whose methods involve logical reasoning and usually the use of symbolic notation, and which includes geometry, arithmetic, algebra, and analysis.
Sumber 2 : Kneebone, G.T. (1963). Mathematical Logic and the Foundations of Mathematics: An Introductory Survey. Dover. hlm. 4. Mathematics ... is simply the study of abstract structures, or formal patterns of connectedness.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H