Mohon tunggu...
Rizki Putra Darmawan
Rizki Putra Darmawan Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa - Da'i Millenial - Editor - Penulis

Buatlah karyamu, Maka mereka akan mengenalmu

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

PD PII Kota Palembang Melantik Pengurus Komisariat Guna Meneruskan Estafet Perjuangan

11 Juli 2021   16:44 Diperbarui: 11 Juli 2021   17:04 571
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Tepat pada hari ini Minggu, 11 Juli 2021 PD PII Kota Palembang mengadakan Ta'lim Perdana Pasca Basic yang merupakan program kerja dari Kabid Kaderisasi. Ta'lim tersebut dihadiri oleh beberapa kader basic dari berbagai sekolah dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Ta'lim kali ini diisi oleh pemateri yakni Saudari Fathimathuz Zahra yang merupakan salah satu Pengurus Daerah PII Kota Palembang, yang menjelaskan materi mengenai Aqidah.

Kegiatan Ta'lim berlangsung selama 3 jam yakni dimulai Pukul 10.00 WIB - 12.00 WIB. Setelah kegiatan ta'lim berakhir dilanjutkan dengan melantik beberapa Pengurus Komisariat yakni,  PK SMA YWKA Palembang,  PK SMAN 13 Palembang, PK SMK GADJAH MADA 3 Palembang, PK SMAN 1 Palembang, PK SMAN 19 Palembang dan PK SMA Bina Jaya Palembang. Pelantikan tersebut secara langsung dipimpin oleh Kabid PPO PD PII Palembang yakni saudari Happy Julianti, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

"Saya berharap dengan pelantikan pengurus komisariat ini, kawan-kawan bisa mengeksistensikan PII di sekolahnya masing-masing dan menjadi contoh yang baik di sekolahnya sebagai kader PII". Kata Happy sebagai Kabid PPO.

Dokpri
Dokpri
Dokpri
Dokpri
Staff Bidang PMP Departemen Humas Rizki Putra Darmawan mengatakan disaat sebelum pelantikan. "Selamat kepada kawan-kawan yang nantinya menjadi pengurus komisariat di sekolah masing-masing, semoga kawan-kawan bisa bertanggung jawab dalam mengemban amanah tersebut dan berikan contoh yang baik selayaknya sebagai seorang kader PII". Kata Rizki.

Sementara itu, Kabid Kaderisasi Muhammad Faddlurahman Shubhi mengatakan, terima kasih kepada kawan-kawan yang menyempatkan hadir pada hari ini.

"kawan-kawan disini dilatih menjadi sosok pemimpin sejati dan harus bisa menjadi sosok yang bisa meneruskan estafet perjuangan PII". Kata Rohman disaat menutup kegiatan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun