Memilih metode penelitian sangat diperlukan agar pendekatan peneliti dalam memahami topik dilakukan dengan tepat. Pendekatan penelitian yang populer pada saat ini ada dua, yaitu: penelitian kualitatif dan penelitian kuantitatif. penelitian kuantitatif bersifat pasti (numerik) baik secara persentase terhadap fenomena yang diteliti, sedangkan penelitian kualitatif menghasilkan narasi atau informsi yang dijabarkan lebih terperinci secara tekstual.
Dalam penelitian kualitatif atau kuantitatif ada beberapa hal yang perlu untuk dipahami seperti research question dalam penelitian kuantitatif dan kualitatif, menerjemahkan konsep dalam variabel kuantitatif, menentukan sampel kuantitatif, telling a story dalam kualititaf, 'Reality' dan 'knowledge' sebagai dua 'worldviews' dalam penelitian kualitatif yang diambil dari buku Vanderstoep, Scott W. & Johnston, Deirde dengan judul "Research Methods for Everyday Life".
Research question dalam penelitian kuantitatif
Untuk menentukan research question dalam penelitian kuantitatif ada beberapa hal yang harus dipertanyakan dalam penelitian. Pertanyaan itu menyangkut siapa, bagaimana dan mengapa.
Siapa : orang-orang atau sampel dalam populasi yang diteliti. Ada beberapa cara untuk menentukan sampel dalam populasi agar mendapatkan sampel yang diinginkan sesuai dengan penelitian yang dituju.
Bagaimana: bagaimana harusnya menelitinya yaitu proses dalam pencarian penelitian tersebut.
Mengapa: ditujukan untuk keunikan dari penelitian tersebut diteliti, apa yang membuat penelitian tersebut berbeda dengan penelitian lain. Karena disini pertanyaan tersebut ditanyakan agar mengetahui alasan penelitian tersebut dilakukan.
 Ada dua cara untuk mengetahui pentingkah atau bermaknakah penelitian tersebut yaitu diantaranya cara pertama untuk penelitian dasar dan yang kedua untuk riset terapan. Penelitian dasar cukup dengan menguji hipotesis yang ada untuk menunjukkan penting dan makna penelitian tersebut. Sedangkan riset terapan yaitu penelitian yang meneliti pada organisasi atau kelompok tertentu dimana penelitian tersebut nantinya amat berguna bagi organisasi tersebut.
Contohnya, pengaruh status sosial terhadap 'uang jujuran' dalam pernikahan suku banjar di Martapura, Kalimantan Selatan.
- Siapa yang akan diteliti disini adalah orang-orang suku banjar yang tinggal di Martapura Kalimantan yang akan dijadikan sampel penelitiannya.
- Bagaimana penelitiannya disini yaitu penelitian ini dilakukan untuk melihat korelasi antara status sosial dengan uang jujuran yang dijadikan tradisi pernikahan suku Banjar di Kalimantan Selatan.
- Kenapa penelitian tersebut unik atau berbeda dari yang lain karena uang jujuran dijadikan sebagai patokan dalam menentukan pernikahan bagi mereka yang mempercai adat tersebut. Semakin besar status sosial seorang wanita maka akan semakin besar pula uang panai yang harus disedikan. Selain itu dengan ekonomi yang pada saat ini semakin hari semakin besar kebutuhannya maka pernikahan dengan mengangkat tradisi dengan uang jujuran dianggap seperti membeli seorang wanita. Karena pernikahan ditentukan dengan uang tersebut.
'Research question' dalam penelitian kualitatif?
Untuk menentukan 'research question' dalam penelitian kualitatif ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam beberapa pertanyaan yang bisa dikembangkan menjadi studi kualitatif, diantaranya sebagai berikut.
Fokus penelitian
Ada dua tujuan fokus penelitian dalam desain naturalistik menuruk Lincoln dan Guba (1985). Pertama dalam penelitian naturalistik ditetapkan batasan-batasan dalam penelitian. Tanpa adanya batasan-batasan penelitian, sangat mudah untuk tersesat dalam penelitian tersebut. Tujuan kedua dari fokus dalam penelitian naturalistik adalah untuk menyaring data. Dalam penelitian naturalistik cenderung memiliki banyak informasi yang tersedia. Fokus yang jelas disini amat menting dalam menentukan pemikiran mana yang harus dimasukkan dan  mana yang harus dibuang dalam analisis tersebut.