Mohon tunggu...
Rizkhi Aswariyan
Rizkhi Aswariyan Mohon Tunggu... Lainnya - Hello!

A 25-year-old girl who tries to express her thoughts through writing.

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Jogja, Seistimewa Apa?

23 Oktober 2021   11:48 Diperbarui: 23 Oktober 2021   12:21 510
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dari sisi wisata, terdapat banyak sekali objek wisata di Jogja.

Mulai dari objek wisata alam pegunungan seperti Gunung Merapi dan Nglanggeran, berbagai pantai dari pasir hitam hingga pasir putih, air terjun, tebing, embung, bukit, sumber air, goa, curug, sungai, dan lain-lain. Objek wisata bersejarah, ada keraton, candi-candi yang beragam, dan juga museum. Wisata edukasi seperti Sindu Kusuma Edupark, Taman Pintar, dan kebun binatang Gembiraloka. Berbagai macam tempat hiburan dan rekreasi dalam satu provinsi tentu menjadi daya tarik yang luar biasa bagi Jogja.

Bergeser ke kebutuhan utama yaitu makanan, Jogja menyuguhkan banyak sekali makanan khas, mulai dari makanan tradisional hingga modern. Beragam cafe, resto, warung, hingga angkringan bisa kita temui di setiap sudut Jogja dengan berbagai varian menu dan harga.

Selain itu, sebagai dampak dari rendahnya UMR di sini, banyak perusahaan yang kemudian memilih mendirikan cabang atau bahkan menempatkan kantor pusatnya di Jogja, dengan harapan meminimalisir pengeluaran gaji karyawan. Hal positifnya adalah, warga Jogja tidak perlu repot-repot pergi ke kota lain saat perlu menyelesaikan urusan mereka di pusat-pusat servis, kantor-kantor provider, dan lain sebagainya. Terlebih lagi ukuran Jogja yang tidak terlalu luas memudahkan akses ke tempat-tempat tersebut.

Alasan lain tentu saja masyarakat Jogja itu sendiri.

Sepertinya sudah bukan rahasia lagi jika orang-orang Jogja sangat ramah dan suka membantu satu sama lain. Suasana Jogja yang adem-ayem ini menjadi salah satu faktor yang menjadikan Jogja nyaman.

Kemudahan dalam segala hal dan keramahan warga Jogja inilah yang kemudian menyadarkan saya mengapa Jogja menjadi tempat yang begitu nyaman untuk ditinggali. Setiap orang yang sudah terbiasa dengan semua kemudahan dan kenyamanan itu, di saat harus berpindah ke tempat lain, tentulah akan merasakan gap yang signifikan.

Mungkin tagline yang bisa menggambarkan keadaan ini adalah "Opo-opo ono ing Ngayogyokarto" ("Apa-apa ada di Yogyakarta").

Demikianlah ulasan singkat saya yang sangat bangga menjadi warga Jogja yang nyaman ini. Sedikit dari berbagai alasan mengapa banyak orang merasa nyaman tinggal di sini. Dan tentu saja, mungkin ada alasan-alasan lain yang menjadikan Jogja se-istimewa ini.

Tertarik untuk menjadi warga Jogja?

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun