Mohon tunggu...
Rizal Darmawan
Rizal Darmawan Mohon Tunggu... Hypnotherapist -

Live a Life on Happiness http://klinikhipnoterapi.net

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Keseringan Trance Bisa Membuat Jadi Tidak Produktif

12 Desember 2011   05:18 Diperbarui: 25 Juni 2015   22:28 230
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pemerintahan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Freepik

Trance sebagaimana kita tahu adalah suatu kondisi dimana yang sering digunakan untuk melakukan dan memberikan sugesti dalam Hypnosis. Tetapi tidak hanya itu, fenomena Trance secara sederhana bisa kita temui setiap saat di setiap harinya dalam kita beraktifitas. Contoh Trance ringan adalah pada saat kita sedang menonton tv, mengemudikan kendaraan, mendengarkan lagu, dance(dugem) atau melakukan kegiatan berulang kali yang dimana tahapanya sudah tidak kita sadari lagi (rutinitas). Dalam kondisi kondisi seperti ini seseorang mudah sekali terbawa ke dalam kondisi trance.

Mengapa menjadi tidak produktif? bayangkan saja, jika anda terjebak dalam kondisi yang membuat anda tidak berdaya atau melakukan suatu hal tanpa dipertanyakan lagi dan bilamana hal itu tidak ada manfaatnya, apakah akan membuat anda menjadi produktif? Ya, maka dari itu kendalilah kondisi trance, dan bilamana anda merasa hal ini tidak diperlukan segera sadarkan diri anda dan benahi. Lakukan apa yang harus anda lakukan agar semuanya berjalan menjadi lebih baik.

Beberapa tips yang bisa membantu anda untuk menghindari ketidakproduktifan dari kondisi trance.

1. Buat tujuan anda setiap harinya, dengan adanya tujuan bisa membuat anda fokus untuk mengerjakan hal yang anda perlukan.

2. Lakukan pengukuran terhadap tindakan yang sudah anda lakukan, ini akan membuat kita tetap tersadar dengan apa yang sedang kita lakukan.

3. Pilih aktivitas yang lebih bermanfaat untuk anda, dengan menghindari hal hal yang tidak perlu anda lakukan bisa membantu untuk terhindar dari siklus trance.

4. Jaga kesehatan atur porsi makan dan rutin berolahraga, dengan tubuh yang lebih segar bisa membuat hari anda lebih bersemangat dibandingkan dengan kurangnya olahraga atau kelebihan porsi makan sehingga anda menjadi terlalu kenyang dan malas melakukan kegiatan.

Trance akan menjadi baik bila kita manfaatkan dengan lebih baik, seperti untuk Goal Setting dan menginstall kebiasaan baru yang lebih baik ke dalam diri kita. Oleh karena itu bijaksanalah terhadap diri anda, kenali dan gunakan Trance untuk pencapaian tujuan dan kesuksesan anda.

Rizal Darmawan

Professional Hypnotist

http://rizaldarmawan.wordpress.com

Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun