Mohon tunggu...
Rizal Putra Milda
Rizal Putra Milda Mohon Tunggu... Jurnalis - Jurnalis

Perluas Wawasan Dengan Media

Selanjutnya

Tutup

Sosbud

Rajut Ukhuwah Islamiyah, Bersama MUI & Camat, Ketua PC LDII Kec.Juwiring Gelar Shalat Subuh Berjamaah

15 September 2023   08:53 Diperbarui: 15 September 2023   08:58 236
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pengajian MUI bagitu hikmat, foto Poniman


Juwiring, 15 September 2023 - Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kecamatan Juwiring bersama Pengurus Cabang (PC) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kecamatan Juwiring, Kabupaten Klaten, menggelar salat subuh berjamaah yang dilanjutkan dengan pengajian dan sarapan bersama di Masjid Darul Altam Ketitang, Jumat (15/9/2023).

Kegiatan tersebut rutin dilaksanakan secara bergiliran dari masjid kemasjid se- Kecamatan Juwiring. Salat subuh berjamaah ini diikuti oleh umat Islam dari berbagai kalangan, yaitu Ketua MUI Kec. Juwiring KH. Dayadi, BA, Nindya Rini Budi Wardhani, S.IP,.M.M. selaku Plt. Camat Juwiring, H. Panggih Muladi Ketua PC LDII Juwiring beserta H. Suparno pengurus harian LDII Juwiring, Drs.H.Sunaryo Pengurus Masjid Darul Altam, H.Yuliadi, SE, Kades Ketitang, Tri Sarjianto,S.Pd,.SD selaku Protokel MUI, warga NU, Muhammdiyah, Toga, Tomas maupun warga masyarakat setempat.

Plt. Camat Juwiring, Foto Poniman
Plt. Camat Juwiring, Foto Poniman


Ketua MUI Kecamatan Juwiring, KH. Dayadi, BA, mengatakan bahwa kegiatan salat subuh berjamaah ini merupakan upaya untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan umat Islam. Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk merajut dan mempererat Ukhuwah Islamiyah antar umat Islam di Kecamatan Juwiring.

"Kegiatan ini merupakan wujud kebersamaan dan kekompakan umat Islam di Kecamatan Juwiring. Semoga dengan kegiatan ini, kita semua dapat menjadi umat yang lebih baik," Ujar KH. Dayadi

Ketua PC LDII Juwiring, H. Panggih Muladi, juga menyampaikan apresiasinya atas terselenggaranya kegiatan salat subuh berjamaah ini. Ia berharap, kegiatan ini dapat menjadi percontohan bagi umat Islam dimanapun berada, terutama bagi seluruh umat Islam di Kecamatan Juwiring.

Warga sangat antusias mengikuti pengajian subuh MUI Kecamatan juwiring foto Poniman
Warga sangat antusias mengikuti pengajian subuh MUI Kecamatan juwiring foto Poniman

"Kami mengapresiasi MUI Kecamatan Juwiring yang telah menginisiasi kegiatan ini. Semoga kegiatan ini dapat menjadi agenda rutin yang dapat diikuti oleh seluruh umat Islam di Kecamatan Juwiring," Ungkap H. Panggih Muladi,

Salat subuh berjamaah ini dimulai pukul 04.30 WIB dan dipimpin/diimami oleh Suratno Pengurus MUI Kec.Juwiring. Setelah salat subuh, dilanjutkan dengan Tausyiah oleh KH. Dayadi, B.A,.

Dalam ceramahnya, KH. Dayadi, B.A, mengajak umat Islam untuk senantiasa meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT. Ia juga mengajak umat Islam untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan umat.

"Mari kita senantiasa meningkatkan keimanan dan ketakwaan kepada Allah SWT. Selain itu, kita juga harus menjaga persatuan dan kesatuan umat," Ajak KH. Dayadi

Ditemui ditempat terpisah, Poniman M.Rosyied Wakil Ketua Senkom Mitra Polri Kabupaten Klaten menyampaikan bahwa kegiatan semacam ini sangat bangus dan perlu dijaga keberlangsungannya, demi menjaga persatuan dan kesatuan masyarakat, apalagi menjelang tahun politik 2024 yang sudah mulai menghangat.

Pengajian MUI bagitu hikmat, foto Poniman
Pengajian MUI bagitu hikmat, foto Poniman

"Harapannya, semoga umat Islam yang sudah menjadi satu dalam wadah MUI ini bisa bersatu menjaga persatuan dan kesatuan sesama umat Islam, sehingga bisa menjadi contoh bagi umat beragama lainnya. Dengan kita bersatu dan rukun maka tentunya Harkamtibmas bisa kondusif." Pungkas Poniman

Kegiatan salat subuh berjamaah dan pengajian ini berlangsung dengan lancar dan tertib dan diakhiri dengan sarapan bersama. Seluruh peserta mengikuti kegiatan dengan khidmat dan ceria. (Rizal PM)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun