Mohon tunggu...
Riza Hariati
Riza Hariati Mohon Tunggu... Konsultan - Information addict

SAYA GOLPUT!!!! Tulisan yang saya upload akan selalu saya edit ulang atau hapus tergantung mood. Jadi like dan comment at your own risk. You've been warned!

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Pilihan

Agen Paranormal CIA

13 Juli 2019   18:37 Diperbarui: 13 Juli 2019   18:46 738
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dalam situasi nyata kemampuan ini bisa digunakan misalnya dalam suasana penyanderaan. Paranormal akan bisa menebak dimana dan berapa orang penyanderanya, sehingga bisa direncanakan strategi pembebasan sandera secara sangat akurat.

Yang menjadi masalah adalah, para paranormal ini kebanyakan tidak bisa mengontrol kemampuannya. Tidak ada stabilitas kualitas hasil penerawangan. Kadang akurat, tapi kadang samar-samar bahkan meleset. Kadang jernih dan jelas, kadang informasi yang disampaikan hanya berupa potongan kata atau simbol-simbol saja.

Inilah yang menjadi tujuan utama penelitian CIA, selain sekedar untuk bisa menggunakan jasa paranormal, juga untuk bisa mengontrol dan mengendalikan paranormal sehingga bisa dijadikan senjata perang yang ampuh dalam pertempuran. Selain itu CIA juga berambisi untuk bisa melatih orang biasa agar bisa menjadi paranormal yang bisa melakukan remote viewing.

Tidak hanya menggunakan tenaga paranormal. CIA juga merekrut tenaga ahli dari berbagai bidang untuk remote viewing ini. Dua orang diantaranya adalah Hal Puthoff dan Russel Targ, fisikawan sekaligus mata-mata yang hasil penelitiannya dalam bidang remote viewing digunakan oleh CIA.

Pengalaman kedua fisikawan ini dituangkan dalam film dokumenter berjudul Third Eye Spies yang baru dirilis awal tahun ini.

Salah satu cara yang digunakan oleh CIA untuk merekrut Agen Paranormal yang dinamakan Spook ini adalah dengan menggunakan koordinat peta bumi. Koordinat ini diberikan pada calon agen, lalu dengan kemampuan batinnya harus bisa menceritakan apa yang sedang terjadi  ditempat yang ditunjukkan oleh koordinat itu.

Dari seleksi ini didapatkan beberapa Agen dengan berbagai kemampuan khusus. Ada yang bisa mendeskripsikan situasi dilokasi tertentu, ada yang bisa menemukan lokasi seseorang yang sedang dicari, ada pula yang bisa menemukan fasilitas militer dan persenjataan.

Berdasarkan kabar burung, dikatakan bahwa Uni Soviet yang merasa terancam akan keberadaan agen-agen paranormal ini, menyiapkan divisi khusus yang ditugaskan untuk membunuh mereka, bahkan hampir berhasil. Karenanya keberadaan agen paranormal ini dulu sangat dirahasiakan demi keselamatan nyawa mereka.

Akan tetapi setelah beberapa dekade, CIA tetap tidak bisa menstabilkan kemampuan para paranormal ini. Terkadang sangat berhasil, tapi seringkali juga gagal. Di tahun 1991, Agen paranormal ini diminta untuk menemukan keberadaan Saddam Hussain dan lokasi senjata kimia, dan gagal melakukannya (apakah karena memang tidak ada senjata kimia sebagaimana yang selalu diklaim Irak?)

Kalaupun ada misi yang berhasil, seringkali mereka tidak bisa membukanya. Karena terlalu rahasia dan berbahaya jika dibuka kepada publik.

Hal-hal tersebut, bersamaan dengan runtuhnya Uni Soviet ditahun 1992, menyebabkan muncul banyak sekali pertanyaan dan kritik berkaitan dengan kemampuan dan kegunaan Agen paranormal ini. Banyak diantara mereka yang menganggap divisi ini tidak lebih dari segerombolan penipu yang ingin menyedot uang negara.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun