Anjing dan kucing yang disteril bisa menghindari berbagai jenis kanker yang mungkin muncul di masa depan. Untuk anjing betina, kemungkinan untuk terkena kanker rahim, salah satu penyebab utama kematian anjing, bisa drop sampai 0%!! Juga mengurangi kemungkinan testiculiar cancer, prostate cancer, dan banyak tumor lainnya.
Dan sudah pasti penyakit menular karena sex antar anjing dan antar kucing akan jauh berkurang.
Begitulah
Jadi, kalau Kucing dan anjing anda sudah sekitar umur 1 tahun, bawa deh ke dokter hewan terdekat untuk disteril. Ini semua untuk kebaikan mereka dan kita semua. Tapi jika anda tetap ngotot tidak mau mensteril, maka sering-seringlah anjing anda dibawa gerak jalan 1-2 jam sehari. Bahkan kalaupun anda punya halaman yang luas, anjing tetap harus berjalan. Dan penuhin kebutuhan anjing dan kucing yang tidak disteril untuk kawin, dan rawatlah anak-anak mereka, jangan dibuang. Karena kalau ingin kawin tapi tidak boleh dan anak-anaknya dibuang, jauh lebih tega daripada mensteril alias mengkebiri.
Tidak hanya kucing dan anjing kita. Jika kita melihat banyak kucing berkeliaran, boleh saja kita tangkap, lalu disteril kemudian dilepas lagi. Lumayan ikut berkontribusi kepada lingkungan, terutama ini bagi yang malas ikut rapat RT RW.
Tidak mahal kok biaya mensteril kucing, hanya sekitar Rp 200-300 ribu. Dan untuk anjing memang lebih mahal, sekitar Rp 600 ribu sampai 1 juta an. Tetapi dijamin tidak akan rugi.
Note : Kelincipun bisa disteril loh! ^_^
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H