Mohon tunggu...
Riza Fauziah
Riza Fauziah Mohon Tunggu... Mahasiswa - mahasiswa

saya mahasiswa UIN siber syekh Nurjati Cirebon semester 5

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Manfaat Pemakaian Skincare terhadap Remaja

1 Oktober 2024   22:50 Diperbarui: 2 Oktober 2024   00:55 85
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

di era jaman sekarang banyak nya masalah masalah yang terjadi pada kulit remaja yang menyababkan kurang nya percaya diri dalam  bersosialisasi untuk  menjalin hubungan sosial dengan orang lain, lingkungan sosial  menjadi hal penting dalam menentukan standar kecantikan bagi perempuan, Namun bukan hanya bagi  perempuan saja laki laki pun harus memperhatikan kesehatan kulitnya.

 selain menjaga kesehatan kulit ada beberapa aspek yang perlu di perhatikan dalam menjaga kulit kita, dengan menggunakan skincare dan pemilihan produk yang cocok dengan kulit kita salah satu hal penting dalam merawat kulit karena penggunaan skincare yang tepat juga dapat mencegah berbagai permasalahan kulit. Namun sayang nya banyak anak remaja yang belum begitu  mengerti apa itu skincare, tentang cara pemakaian skincare yang benar dan pemilihan produk yang tepat,  hal ini di tandai dengan kurang nya memperhatikan kondisi kulit.


 sebelum kita membeli produk skincare kita harus mengetahui jenis kulit dan kondisi kulit kita sendiri, mengetahui apa itu skincare dan dan kandungan apa saja yang  ada didalam skincare. Skincare adalah suatu jenis produk kosmetika yang meliliki banyak manfaat ataupun fungsi diantaranya yaitu, untuk menutrisi kulit, menjaga kelembapan kulit serta menjaga kulit kita. 

skincare bukan hanya perawatan pada wajah saja, namun skincare juga meliputi perawan kulit lainya seperti kulit tangan, kaki ataupun badan. produk kosmetika skincare itu berupa krim, sabun  dan lotion. tipe kulit yang harus di perhatikan yaitu jika remaja memiliki kulit berminyak pemilihan kandungan  skincare yang tepat dengan bahan dasar moisturizer (pelembab dan fragrancee free), tipe kulit yang kering pemilihan kandungan aktif seperti (clarifying), dan untuk kulit kombinasi memilih kandungan aktif ( Allantoin, Urea). banyak nya merk produk skincare yang memiliki kan dungan aktif yang sesuai jenis tipe kulit kalian. 

 dalam hal pemilihan dan pembelian produk perawatan kulit kita harus pintar pintar dalam memilih produk, banyak nya produk skincare lokal dan skincare luar yang semakin meluas. kualitas produk juga menjadi pertimbangan penting bagi remaja karena cenderung ingin mendapatkan hasil terbaik dari produk skincare yang di beli. Oleh karena itu, kualitas merupakan faktor penting dalam keputusan pembelian. 

Konsumen sering mempertimbangkan kualitas bahan yang digunakan, tingkat keamanan produk, produk skincare yang biasanya di pilih oleh para remaja yaitu skincare yang praktis dan instant, Harga juga merupakan faktor penting dalam keputusan pembelian produk skincare karena biasa nya remaja memiliki budget yang berbeda-beda, sehingga harga menjadi pertimbangan, skincare yang lebih mahal biasanya ditujukan untuk pelanggan yang lebih bersedia mengeluarkan lebih banyak uang untuk membeli produk skincare premium.

kandungan  skincare yang lebih efektif untuk mencerahkan sekaligus melembabkan yaitu memilih kandungan aktif brightening, berikut kandungan kandungan yang ada di dalam skincare  paling efektif, hyaluroni acid ( menjaga kelembapan kulit), salycilic acid (kandungan ekfoliasi  untuk membantu mengatasi jerawat, dan minyak berlebih), niacinamide ( membantu mengurangi kemerahan dan bekas jerawat), vitamin c ( mencerahkan kulit, dan meratakan warna kulit ), ceramides (memperkuat lapisan pelindung kulit).  

banyak brand brand skincare yang mengandung bahan aktif diatas, seperti brand somethinc, the originote, dan cosrx bahkan brand lain nya juga banyak mengandung bahan aktif yang lebih dari itu, tergantung cara kita memilah dan memilih produk skincare baik dari segi butget yang paling murah dan yang paling mahal.

 Nah berikut cara Mencegah timbulnya jerawat dan penyakit kulit lainnya Jerawat merupakan salah satu masalah kulit yang paling banyak ditemui di kalangan remaja. Produksi minyak berlebihan, pori-pori tersumbat, dan perubahan hormonal menjadi penyebab utamanya. Penggunaan produk perawatan kulit yang tepat, seperti sabun cuci muka dan pelembap yang sesuai dengan jenis kulit, dapat membantu mengontrol minyak berlebih, membuka pori-pori yang tersumbat, dan mencegah timbulnya jerawat. 

Membangun kebiasaan perawatan kulit sejak usia muda Mengajarkan remaja tentang perawatan kulit sejak usia muda akan membantu mereka mengembangkan kebiasaan baik Mencuci muka dengan benar, menjaga kesehatan kulit, bisa mencegah munculnya berbagai masalah kulit seperti penuaan dini dan flek hitam di kemudian hari.

menjaga kesehatan  juga bisa Meningkatkan harga diri rasa percaya diri meningkat, lebih mudah bersosialisasi dan melakukan aktivitas sehari-hari, merawat kulit sejak dini dapat mencegah tanda-tanda penuaan dini yang ada di dunia. Produk seperti pelembab, serum, dan tabir surya membantu menjaga elastisitas kulit, mengurangi risiko kerutan, dan membuat kulit tampak lebih muda,


Masa remaja adalah masa terbaik untuk mulai memahami segala jenis dan kebutuhan kulit. Setiap orang memiliki jenis kulit yang berbeda-beda, ada yang berminyak, kering, atau kombinasi. Dengan menggunakan beragam produk perawatan kulit, remaja dapat belajar tentang apa yang terbaik untuk kulitnya dan membantu mereka membuat keputusan perawatan kulit yang lebih baik di masa depan.

Penggunaan perawatan kulit bagi remaja bukan sekedar tren di jaman sekarang , namun merupakan langkah penting dalam menjaga kesehatan kulit sejak dini. Dengan memilih produk yang tepat dan melakukan rutinitas perawatan kulit, kaum muda dapat mencegah berbagai masalah kulit, menjaga kesehatan kulit, dan mengembangkan kebiasaan yang efektif dalam jangka panjang. 

Dengan kulit yang sehat, Anda akan terlihat lebih awet muda dan siap menghadapi berbagai tantangan hidup, jauh lebih percaya diri dan sebagai bbukti investasi ke diri sendiri.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun