https://youtu.be/9nZERvp5vqs?si=ogIir_vr7Pv9SoJM
Demonstrasi Kontekstual yaitu pada bagian ini saya membuat karya berupa video berkaitan tentang Pendidikan yang berpihak kepada murid. Tugas ini saya unggah di LMS dan di akun youtube saya pada link : https://youtu.be/SOCfvfgmHDA?si=5jgm_IhvqdkS-7yF
Elaborasi Pemahaman yaitu pada bagian ini saya membuat pertanyaan yang masih muncul di benak saya dan mendiskusikannya dengan Instruktur Ibu Listiyawati. Kemudian saya berelaborasi pemahaman dengan berdialog bersama Instruktur dan memberikan perspektif refleksi kritis tentang pemikiran KHD.
Koneksi Antar Materi yaitu pada bagian ini saya membuat kesimpulan dan refleksi pengetahuan dan pengalaman baru yang dipelajari dari pemikiran KHD. Tugas ini saya unggah di LMS dan akun youtube
saya pada link : https://youtu.be/LRFmGF8fV84?si=HIxpIAwnOh6uux6D
Aksi Nyata yaitu pada bagian ini saya membuat sebuah aksi nyata saya di kelas sebagai pusat pengembangan karakter berdasarkan pemikiran KHD diantaranya pembelajaran yang berpusat pada siswa. Tugas ini saya unggah di LMS dan akun youtube saya pada link : https://youtu.be/N0sshWW-Zdcsi=BVoU1DZ3XfYAv55o
Saya pun mendokumentasikan perjalanan saya serta tugas-tugas saya selama mengikuti program Pendidikan Calon Guru Penggerak angkatan 10, yang saya unggah dan abadikan di Portofolio Digital saya pada link : https://sites.google.com/view/portofolio-riza-fasya-juliana/beranda
Hal baik yang saya alami dalam mengikuti pembelajaran yaitu saya bisa belajar bersama, berdiskusi serta berkolaborasi bersama teman-teman Calon Guru Penggerak yang didampingi oleh orang-orang yang hebat; Instruktur, Fasilitator dan Pengajar Praktik. Disamping itu, hal yg baik lainnya saya mulai belajar menerapkan pendidikan dan pengajaran yang sesuai pemikiran KHD yaitu berpusat pada murid.
2. Feeling (Perasaan)
Dari awal yang saya rasakan setelah dua minggu berlalu adalah perasaan bangga karena bisa diberi kesempatan untuk mengikuti Pendidikan Calon Guru Penggerak Angkatan 10. Diberi kesempatan untuk belajar, mengembangkan bakat,berkolaborasi bersama teman Calon Guru Penggerak lainnya yang di damping oleh orang-orang yang sangat luar biasa hebat yaitu Instruktur, Ibu Fasilitator dan Ibu Pengajar Praktik, Alhamdullilah sebuah kebanggaan bagi saya pribadi.
Selain itu masih ada rasa takut dan ragu tidak bisa mengikuti kegiatan dan mengerjakan tugas-tugas dengan maksimal karena berbenturan dengan tugas disekolah, karena disamping mengajar saya ditugaskan menjadi operator sekolah. Terkadang muncul dibenak saya perasaan minder karena teman-teman CGP yang hampir mayoritas guru-guru hebat. Tetapi saya tetap semangat untuk belajar, mengembangkan potensi yang saya miliki didampingi oleh Ibu Fasilitator dan Pengajar Praktik yang hebat akhirnya saya mampu untuk mengerjakan tugas-tugas serta arahan yang diberikan.