Mohon tunggu...
Antonius Eko Harsiyanto
Antonius Eko Harsiyanto Mohon Tunggu... Jurnalis - suka nonton dan dengar musik

Orang biasa yang hobi denger musik dan nonton film

Selanjutnya

Tutup

Music Pilihan

Lagu Keren 90-an, "Hangar 18" Megadeth

16 April 2024   10:09 Diperbarui: 16 April 2024   10:12 275
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Di musik metal, ada sebutan "big four of thrash metal" yang diisi band-band besar seperti Metallica, Megadeth, Slayer, dan Anthrax. Di tahun 90-91, keempatnya mengeluarkan album yang menurut saya jadi album terbaik mereka.

Anthrax punya "Persistence of Time" yang masuk nominasi Grammy Award 1991. Slayer bikin album kelima "Seasons in the Abyss", album ini paling enak buat headbang dibanding rekaman Slayer lainnya.  Metallica juga mengeluarkan album kelima yang dikenal sebagai the black album dan meraih 16 kali platinum. Sedangkan Megadeth mengandalkan "Rust in Peace" yang bersaing dengan Anthrax di ajang Grammy.

Lagu "Hangar 18" jadi yang paling keren di album "Rust in Peace". Banyak yang percaya Hangar 18 jadi tenpat menyembunyikan puing-puing UFO dan alien yang jatuh ke bumi. Kabarnya, piring terbang itu jatuh di Roswell, New Meksiko pada 1947.

Pemerintah bilang yang jatuh hanya balon udara. Namun orang-orang yang yakin dengan adanya alien menyebut bukti-bukti keberadaan makhluk luar angkasa itu disembunyikan di fasilitas militer rahasia Area 51 di gurun Nevada. Setelah itu dibawa ke Hangar 18 yang ada Wright-Patterson Air Force Base di Dayton, Ohio.

Orang pertama yang nyebarin gosip ini adalah pilot militer, Oliver Henderson yang cerita ke istrinya kalo dia bawa pesawat yang isinya benda-benda asing ke pangkalan udara Wright-Patterson. Ada juga pilot lainnya, Marion Magruder yang ngaku melihat langsung alien hdup d pangkalan udara itu pada 1947.

Pengakuan lebih gila lagi diungkap seorang yang mengaku ahli alien namanya Robert Spencer Carr. Dia mengklaim dapat informasi dari orang dalam bahwa ada dua piring terbang dan 12 mayat makhluk asing yang disembuyikan di Hangar 18.

Kalo menurut liriknya Megadeth, mayat alien itu disimpan dan diawetkan dengan temperatur yang sangat rendah "...Foreign life forms, inventory Suspended state of cryogenics." Sementara Hangar 18 digambarkan mirip benteng tinggi yang sulit ditembus karena dibikin dari baja tebal dan kuat. Di dalamnya ada super komputer untuk menguasai dunia dan ada juga alat untuk melihat bintang-bintang.

Dave Mustaine, sang vokalis, pernah bilang lirik di lagu ini banyak disumbang oleh pemain drum saat itu Nick Menza yang benar-benar percaya adanya alien. Menurut Mustaine, lagu ini sudah ada di kepalanya sejak masih di band Panic sebelum pindah ke Metallica. Pernah dicoba diselesaikan bersama Metallica tapi Dave keburu dipecat dari band itu.

Awalnya dikasih judul "N2RHO" mirip nomor yang ada di badan pesawat. Cerita soal perjalanan luar angkasa di masa depan. Namun Nick Menza usul gimana kalo lagunya soal alien yang jatuh ke bumi dan disembunyikan pemerintah. Dave belum pernah lihat alien tapi setelah dipikir-pikir unik juga kalo bikin lagu soal makhluk hijau bermata besar itu. Jadilah lagu yang kalo dihitung ada 11 solo gitar dari Dave Mustaine dan Marty Friedman, gitaris Megadeth 1990-2000.

Lagu ini dirilis pada 4 Februari 1991 dan nyangkut di urutan 26 UK Single Chart. Isi lagu ini ada kaitannnya dengan kover "Rust in Peace". Visual di bagian tengah ada alien yang ada di ruang kriogenik. Kemudian ada Vic Rattlehead, maskotnya Megadeth, yang seolah sedang memberikan penjelasan pada para pemimpin dunia yang duduk di belakangnya. Di situ ada Presiden AS, George Bush senior duduk di sebelah kanan. Di sebelahnya ada Presiden Soviet, Mikhail Gorbachev sisanya saya kurang tahu.

Albumnya sendiri sudah duluan keluar pada 24 September 1990. Saya ingat beli kasetnya di Aquarius Mahakam di sekitar awal 1991. Majalah metal seperti Decibel dan Kerrang! Menempatkan album ini salah satu rekaman metal terbaik sepanjang masa. "Rust in Peace" juga masuk daftar "1001 Albums You Must Hear Before You Die" yang terbit pada 2005.

"Hangar 18" selalu jadi lagu pembuka konser Megadeth karena permintaan khusus dari almarhum Vinnie Paul, drummer Hellyeah dan Pantera. Menurut mantan pemain bas David Ellefson, saat itu Megadeth sedang tur bareng Hellyeah dan Black Label Society di tahun 2013. Di dalam bus tur, Vinnie yang fans berat Megadeth minta "Rust in Peace" jadi lagu pembuka. Dia yakin lagu ini bisa memancing semangat penonton.

Sejak itu "Hangar 18" selalu ada di urutan pertama sekaligus jadi persembahan untuk Vinnie Paul yang meninggal pada 2018. Keuntungan lain dari lagu ini ditaro di awal bisa membuat soundman memastikan keseimbangan bunyi suara alat musik karena intronya sampai satu menit.

"Hangar 18" punya sambungan yang judulnya "Return to Hangar" ada di album "the World Needs a Hero" tahun 2001. Di sini diceritakan alien-alien itu balas dendam pada semua ilmuwan dan tentara yang pernah menyakiti mereka.


Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Music Selengkapnya
Lihat Music Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun