Mohon tunggu...
Riston Tambunan
Riston Tambunan Mohon Tunggu... -

Mencari Ide sampai ke ujung bumi...

Selanjutnya

Tutup

Humor

Jalan Menuju Sukses

5 Juni 2013   10:13 Diperbarui: 24 Juni 2015   12:30 295
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

JALAN MENUJU SUKSES

Badrun seorang motivator yang sedang naik daun. Dia banyak menerima undangan untuk menjadi pembicara dan motivator di berbagai tempat. Mulai dari sekolahan, perkantoran, radio bahkan hingga bintang tamu di televisi.

Sore ini Badrun menerima undangan dari seorang Bapak Lurah untuk menjadi pembicara kepada warganya mengenai cara menghadapi kehidupan di dalam keadaan ekonomi yang sedang carut marut. Setengah jam Badrun sudah melakukan perjalanan, dan dia mulai tampak kebingungan mencari rumah Bapak Lurah itu. Dia yang melihat seorang pemuda yang sedang bermain gitar di depan sebuah warung langsung menghampirinya.

Badrun : Selamat sore Dik. Saya boleh bertanya ga ???

Pemuda : Sore juga Pak. Bapak mau nanya apa ya…

Badrun : Jalan ke rumah Bapak Lurah yang mana ya ???

Pemuda : Hooo, Bapak lurus aja, habis itu belok kiri. Rumah ketiga dari belokan itu, dan gerbangnya berwarna putih itulah rumah Bapak Lurah…

Badrun : Waaah..terima kasih banyak Dik. Kalau begitu kamu akan saya kasih hadiah

Pemuda : (wajahnya tampak senang), hadiah apa Pak…

Badrun : Saya akan kasih tahu jalan menuju kesuksesan…

Pemuda : (tertawa kencang) wkakakakak…Bapak ngaco dehhhh. Jalan ke rumah Bapak Lurah aja ga tau, apalagi jalan menuju sukses…

== HIDUP TAK SEMUDAH TEORINYA MOTIVATOR ==

SALAM HUMOR

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humor Selengkapnya
Lihat Humor Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun