Di Pantai Pakis ini terdapat berbagai macam kuliner yang dapat dinikmati seperti aneka macam seafood, bakar atau goreng, gado gado, aneka macam minuman. Tak hanya itu, terdapat kios kios yang menjual cinderamata seperti baju, aksesoris tangan, topi dengan harga terjangkau. Bagi anda yang ingin eksplore  keindahan Pantai Pakis ini, anda dapat menaiki perahu mini dengan harga tiket amat terjangkau.Â
Bagi anda yang berdomisili di luar Kerawang, Pantai Pakis ini menyediakan Home Stay/ Penginapan yang dengan langsung menghadap Pantai Pakiis.Â
Berlibur sambil belajar sejarah,ya ini adalah yang menarik. Â Di Pantai Pakis ini terdapat satu Monumen Bersejarah, yakni Monumen Keselamatan Penerbangan. Monumen ini dibangun oleh Maskapai Lion Air untuk mengenang korban jatuhnya pesawat Lion Air PK-LQP dengan nomor penerbangan JT 610 di perairan Karawang, pada 29 Oktober 2018.Â
Wisatawan dapat mengabadikan momen dengan berfoto di monumen bersejarah ini.Â
Yuk yukk yang mau liburan, ke Pantai Pakis ajaa... Liburan hemat, Seruuu !!