Salah satu pantai yang wajib dikunjungi. Pantai ini terletak agak tersembunyi dan perlu sedikit trekking untuk mencapainya. Tapi setelah sampai, kami disambut oleh pantai yang sangat sepi dengan pasir putih dan air yang jernih. Rasanya seperti punya pantai pribadi!
2. Pantai Suluban
Pantai yang terkenal sebagai tempat para peselancar. Walaupun aku nggak surfing, akutetap menikmati suasana pantai yang keren ini, terutama karena ada banyak gua kecil dan spot menarik untuk dijelajahi.
Kalau kamu cari pantai yang lebih populer, Pantai Padang-Padang bisa jadi pilihan. Walau lebih ramai, pantainya tetap cantik banget dengan pasir putih dan ombak yang cukup tenang.
Tips Penting
- Beli tiket Tari Kecak online jauh-jauh hari supaya nggak perlu antri lama di lokasi.
- Datang lebih awal untuk mendapatkan tempat duduk yang bagus dan menikmati sunset sebelum pertunjukan dimulai.
- Jangan lupa bawa air minum, topi atau payung karena cuaca di Uluwatu bisa sangat panas.
- Sempatkan waktu untuk eksplor pantai-pantai indah di sekitar Uluwatu, terutama Pantai Nyang Nyang dan Suluban.
Liburan ini benar-benar jadi salah satu momen paling berkesan selama honeymoon kami. Kombinasi antara keindahan alam, budaya yang memukau, dan waktu santai di pantai menjadikan pengalaman ini luar biasa. Jadi, kalau kamu lagi merencanakan liburan ke Bali, pastikan Uluwatu masuk dalam daftar itinerary-mu!
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H