Mohon tunggu...
Risky RendySaputra
Risky RendySaputra Mohon Tunggu... Administrasi - Humas

Humas Lapas Kelas IIA Kotabaru

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Meriah!!! Band Warga Binaan Lapas Kotabaru Hibur Pengunjung

12 Oktober 2024   12:40 Diperbarui: 12 Oktober 2024   12:41 17
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Kotabaru, infoPas -- Setiap hari sabtu suasana kunjungan di Lapas Kelas IIA Kotabaru semakin semarak dengan penampilan band "Antrabes," yang terdiri dari warga binaan. Band binaan Lapas Kotabaru ini menyajikan berbagai genre musik, mulai dari pop, rock, hingga alternatif, disesuaikan dengan preferensi pengunjung yang hadir. Sabtu, (12/10).

Kegiatan ini bertujuan tidak hanya untuk memberikan hiburan kepada para pengunjung, tetapi juga sebagai bagian dari program pembinaan bagi warga binaan di bidang kesenian, khususnya musik. Melalui penampilan mereka, diharapkan persepsi negatif tentang warga binaan dapat berubah

Kalapas Kotabaru, Doni Handriansyah, menyatakan dukungannya terhadap kegiatan ini. "Musik adalah media yang sangat kuat untuk menyampaikan pesan positif. Dengan adanya band Antrabes, kami berharap suasana kunjungan di Lapas lebih hidup dan pengunjung dapat melihat sisi positif dari warga binaan yang terus berupaya memperbaiki diri," ujar Doni.

Salah Salah satu pengunjung, Andi, mengungkapkan kesannya setelah menikmati penampilan Band binaan Lapas Kotabaru. "Penampilan band ini benar-benar mengubah pandangan saya tentang Lapas. Saya tidak menyangka bahwa warga binaan bisa begitu berbakat dan memberikan hiburan. Suasananya jadi jauh lebih hangat dan menyenangkan," ujarnya.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun