Pada umumnya, orang tua atau pendidik hanya menjadikan buku-buku psikologi sebagai referensi pendidikan bagi anak-anaknya. Jarang sekali diantara mereka yang menjadikan Al-Qur'an dan Sunnah sebagai rujukan dalam menerapkan pendidikan. Islam sebagai agama rahmatan lil 'alalmiin mempunyai metode dan cara yang spesifik untuk memperbaiki dan mendidik anak. Cara pendidikannya tentu disesuaikan dengan tingkatan umur dan kematangan berpikir anak tersebut. Pendidikan yang pertama diberikan adalah dengan kasih sayang dan nasehat. Kasih sayang mempunyai pengaruh positif terhadap perkembangan dan pertumbuhan anak, antara lain: dapat meningkatkan kerja otak, menimbulkan semangat, adanya kedekatan psikis antara orang tua dan anak, membuat anak lebih terbuka dan percaya diri. J
ika orang tua atau pendidik ingin menyuruh anak melakukan kewajibannya maka gunakan kalimat positif dengan intonasi lembut. Jangan sampai memarahi atau membentak anak dengan suara keras. Pendidikan dengan kasih sayang dan nasehat akan menjadikan seorang anak lembut dan santun dalam berbicara dan bersikap di kemudian hari. Pendidikan dengan kasih sayang dan nasehat ini terdapat dalam Al-Qur'an surat Luqman ayat 11, 17, dan 18.Â
Maka dari itu kita sebagai manusia perlu untuk mengaplikasikan kasih sayang dan nasehat yang baik untuk perkembangan seorang anak agar tidak stress dan dengan cara sabar ketika sedang ditimpa masalah sebaiknya tidak mengeluh, tenang dan berserah diri kepada Allah SWT. Dengan ini dapat kita simpulkan bahwa manajemen stress itu sangat bermanfaat bagi kita dan juga menenangkan jasmani dan rohani kita.
Daftar Pustaka :
Dodo, & Imam. (2010). 27 Cara menangani Emosi Anak. Depok: Luxima
Hurlock, Elizabeth B., 1999, Perkembangan Anak, Terj. Med. Meitasari Tjandrasa (Jakarta: Erlangga).
Mezey, G., & Robbins, I. (2001). Usefulness and validity of post-traumatic stress disorder as a psychiatric category. Bmj, 323(7312), 561-563.
Rohmah, U. (2017). RESILIENSI DAN SABAR SEBAGAI RESPON PERTAHANAN PSIKOLOGIS DALAM MENGHADAPI POST TRAUMATIC. PROCEEDING IAIN Batusangkar, 1(1), 127-137.
Selye, H. (1982). Stress bez distressa. Progress.
TED-ed. 2015, 9 November. How stress affects your brain-Madhumita Murgia[Video]. YouTube. Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H