Mohon tunggu...
riski amalya17
riski amalya17 Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi

Mahasiswi program Pendidikan Agama Islam di UIN KH Abdurrahman Wahid, yang memiliki hobi memasak, dan mendengarkan musik.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno

Dampak Perkembangan Teknologi Digital Bagi Pendidikan

18 Oktober 2024   18:20 Diperbarui: 18 Oktober 2024   18:44 19
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilmu Alam dan Teknologi. Sumber ilustrasi: PEXELS/Anthony

Saat ini, perkembangan teknologi terjadi di berbagai sektor, seperti kesehatan, transportasi, bisnis, komunikasi, pertanian, hiburan, dan pendidikan. Kemajuan teknologi di bidang pendidikan sudah memberikan keuntungan yang besar, namun juga menimbulkan hambatan yang harus diatasi. Menjadikan para pelajar untuk terus berinovasi dan mencari cara untuk menggunakan teknologi agar dapat meningkatkan pemahaman dan penggunaan teknologi untuk bekal pelajar di masa yang akan datang. Perkembangan teknologi ini sangat berpengaruh, karena di era sekarang dunia pekerjaan serba menggunakan teknologi. Berbeda dengan masa lalu, di masa lalu, metode pendidikan lebih tradisional dengan keterbatasan informasi, namun di zaman sekarang siswa lebih interaktif dan menggunakan teknologi sebagai alat pembelajaran.

Teknologi digital telah memungkinkan pendidikan menjadi lebih terbuka dan merata bagi seluruh individu, serta memberikan kesempatan baru untuk belajar dan meningkatkan potensi diri. penggunakan teknologi digital ini sangat berpengaruh untuk meningkatkan kualitas pembelajaran dengan memberikan akses berbagai sumber belajar yang menarik dan interaktif. Sumber pembelajaran teknologi digital tersedia 24 jam dan di berbagai tempat, serta dapat disesuaikan dengan kebutuhan dan cara belajar individu masing-masing pelajar. Seperti penggunaan aplikasi, sekarang terdapat aplikasi-aplikasi yang dapat mendukung untuk pembelajaran.

Walaupun teknologi memberikan banyak manfaat, teknologi dalam pendidikan juga dihadapkan dengan berbagai tantangan seperti; 1. akses internet yang terbatas, tidak semua daerah memiliki akses internet yang memadai, seperti daerah-daerah plosok. 2. kurangnya kemampuan digital, meskipun generasi muda akrab dengan teknologi, tidak semua pelajar memiliki kemahiran dalam teknologi yang mencukupi untuk memanfaatkan sepenuhnya potensi pembelajaran, kelemahan dalam pemahaman tentang perangkat atau program tertentu juga menjadi hambatan. 3. perubahan metode pembelajaran, banyak guru yang membutuhkan pelatihan untuk menggunakan teknologi secara efektif dan memahami metode pengajaran yang sesuai dalam konteks digital. 4. Keterlibatan orang tua yang minim dalam mengatur penggunaan teknologi, minimnya pengawasan orang tua dapat menyebabkan pelajar terpapar konten yang tidak sesuai dan mengalami kelebihan waktu di luar proses pembelajaran. Selain itu, tanpa adanya dukungan dari orang tua, pelajar mungkin mengalami kesulitan dalam belajar karena kurangnya bimbingan dalam materi pembelajaran. Sedangkan kemampuan digital saat ini sangat penting untuk bersaing di dunia kerja. 

Untuk menyelesaikan masalah tersebut, yaitu dengan cara; 1. penting bagi kita untuk membuat upaya dalam menyediakan perangkat dan akses internet bagi siswa kurang mampu. Dengan cara bekerja sama antara pemerintah, sekolah, dan perusahaan teknologi, dengan itu kita dapat mengurangi kesenjangan tersebut. 2. Melakukan penerapan kurikulum yang mengajarkan siswa, dengan cara mengevaluasi keaslian sumber informasi dan memahami konsep dasar literasi digital, Dimana dengan cara tersebut dapat membantu pelajar menjadi konsumen informasi yang lebih baik. 3. Melakukan pertemuan secara langsung dan berinteraksi secara langsung dapat membantu mengurangi keterasingan sosial. Partisipasi pelajar dapat ditingkatkan melalui kegiatan ekstrakurikuler. 4. Meningkatkan keterlibatan orang tua dalam mengatur penggunaan teknologi pada pelajar atau anak anak, selain itu, orang tua perlu mencontohkan yang baik dalam penggunaan teknologi. 5. Memanfaatkan metode pengajaran, yang dimana metode pembelajaran tersebut mendorong pelajar untuk paham secara mendalam, seperti pembelajaran berbasis proyek, dapat membantu meningkatkan kemampuan berpikir kritis siswa. Selain itu, Guru juga bisa membuat tugas yang lebih menantang dan mendorong siswa untuk menjelajah lebih dalam. 6. Mengadakan pelatihan rutin bagi guru mengenai penggunaan teknologi dalam pengajaran, dengan car aini guru dapat meningkatkan rasa percaya diri mereka dan efektivitas dalam mengimplementasikan teknologi di kelas.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun