Mohon tunggu...
Brigitta Riska Ratnasari
Brigitta Riska Ratnasari Mohon Tunggu... pustakawan -

mencintai apa yang akan menjadi profesi saya : pekerja informasi.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe

Hiburan dari Sebuah Layar

2 Desember 2015   08:58 Diperbarui: 2 Desember 2015   09:28 23
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Hiburan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Rawpixel

Zerg Rush, Atari Breakout, Google Pacman.

Apa yang terlintas di dalam benak Anda ketika mendengar ketiga nama tersebut? Artis cantik? Aktor terkenal?

Meskipun ada penekanan pada kata 'hiburan' dan 'layar', tulisan ini tidak akan membahas dunia sandiwara yang ditawarkan layar televisi, melainkan sebuah hiburan baru yang ditawarkan oleh salah satu mesin pencarian terkenal di dunia, Google. Sebagian besar pembaca pasti mengetahui apa itu Google, bagaimana perkembangannya, apa fungsinya, dan fitur apa saja yang ditawarkan oleh Google. Lebih dari itu, dengan perkembangan informasi yang begitu luas, saya yakin, sebagian besar pembaca juga mengetahui trik rahasia dari Google, yang bagi saya, tentu saja, sudah bukan menjadi rahasia lagi karena toh sudah banyak masyarakat yang mengetahui. 

Semua ini bermula di suatu sore, ketika saya mendengarkan radio. Si penyiar menceritakan tentang Google dan meminta para pendengar untuk mencoba mengetikkan 'A long time ago in a galaxy far far away' di mesin pencarian Google. Apa yang terjadi? Berbahagialah saya karena memiliki tingkat keingintahuan yang tinggi dan mau mencobanya. Yap, tampilan Google menjadi berubah. Seperti apa? Silakan Anda coba sendiri.

Masih sehubungan dengan tingkat keingintahuan saya yang cukup tinggi, saya pun mencari hiburan lain yang ditawarkan oleh Google. Dari hasil pencarian, saya menemukan begitu banyak trik rahasia dari Google, mulai dari fitur unik Google hingga bagaimana sebuah rangkaian kata mampu mengubah tampilan Google. Menarik, bukan? Lebih dari itu, bagi saya pribadi, yang paling menarik dari sekian hiburan tersebut tak lain dan tak bukan adalah permainan Google. Cukup dengan mengetikkan kata 'Zerg Rush' atau 'Atari Breakout' atau 'Google Pacman' di kotak pencarian Google, bersiaplah untuk menyambut atraksi hiburan permainan sederhana dari Google. Ya, ketiga nama di atas adalah kata kunci yang bisa Anda gunakan untuk bermain-main dengan Google. Gratis dan tanpa perlu mengunduh.

Menarik dan menghibur, itulah dua kata yang menggambarkan fitur hiburan berupa permainan dari perusahaan mesin pencarian, Google. Bagi seorang pekerja yang sering berhadapan dengan layar laptop maupun komputer, tampilan layar yang hanya berbentuk kotak, layar putih berisi gambar ikon menu dan kata-kata, tentu sangat membosankan. Di tengah suasana semacam itu, Google hadir memberikan kejutan bagi para penggunanya dan menyediakan fasilitas yang cukup memanjakan para pekerja, termasuk saya. Fitur ini pun bisa Anda gunakan ketika Anda ingin berpura-pura sibuk di depan layar komputer. Pegawai di depan Anda mungkin mengira Anda sedang mengetik naskah, menyiapkan presentasi, dan lain sebagainya, pada kenyataannya? Bisa jadi Anda sedang bermain-main dengan si Google.  

Tertarik mencoba?

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun