Tak hanya disebabkan oleh kekosongan kaum pria, diungkapkan juga karena perempuan lebih emosional dan militant maka dari itu para perempuan banyak direkrut untuk bergabung Bersama mereka. Naudzubillah min dzalik..... semoga kita dihindarkan dari perbuatan keji tersebut.
Terkait aksi teroris yang terjadi di Makassar dengan mengebom salah satu gereja di Makassar serta aksi baku tembak antar polisi dan teroris di Jakarta, Ketua Pengurus Besar Nahdlatul Ulama (PBNU) Robikin Emhas menilai ada pemahaman yang keliru terkait aksi terorisme di Indonesia sebagai bentuk jihad.
 Ada pemahaman yang menyebutkan bahwa Indonesia adalah negara kafir, namun Bapak Robikin Emhas menolak pemahaman tersebut, meliau menilai bahwa negara Indonesia adalah negara yang damai atau Darussalam. Selama ini ada pemahaman yang salah kaprah terkait pelaku teroris yang dilakukan sebagai bentuk jihad di Indonesia.Â
Dengan cara mengebom dan melenyapkan manusia yang tidak bersalah apakah itu merupakan tindakan yang manusiawi? Bahkan pembunuhan terhadap orang yang tak bersalah tidak diajarkan dalam agama manapun! Bapak Robikin menuturkan jihad yang bisa dilakukan di Indonesia, pertama dilakukan dengan yaitu ikhtiar atau sungguh-sungguh mengendalikan hawa nafsu agar tidak melakukan perbuatan yang dapat merugikan diri sendiri maupun masyarakat.Â
Selain itu bentuk jihad dapat dilakukan dengan meningkatkan ilmu pengetahuan dan teknologi serta berjuang demi kesejahteraan masyarakat di Indonesia salah satunya memajukan perekonomian. Kita sebagai manusia dan sebagai muslim jangan sampai salah kaprah memaknai pengertian jihad ini.Â
Jihad bukan jalan menuju surganya Allah, islam bukan teroris. Jika ada pelaku teroris yang beragama islam maka bukan salah agamanya! Tapi salah orangnya! Karena sekali lagi saya tekankan bahwa perbuatan terorisme tidak diajarkan dalam agama manapun apalagi pembunuhan adalah sebuah hal yang keji dan dibenci Allah SWT.Â
Jangan sampai kita semua masuk ke dalam kubang perbuatan teroris karena bisa saja semua pelaku teroris diadu domba dengan dalih mendapat surganya Allah padahal dibalik itu semua mereka semua punya tujuan yang lain. Naudzubillah... semoga kita semua senantiasa dilindungi oleh Allah SWT dimanapun dan kapanpun kita berada.
Berbuat baiklah kepada sesama dan tidak perlu kau harapkan orang tersebut akan berbuat baik kepadamu. Karena hal-hal baik bisa datng dari arah mana saja. Tuntutlah ilmu dengan sungguh-sungguh dan jangan sampai keliru memahami dan memaknai sesuatu karena jika pemahaman kita masih pendek ditakutkan akan menimbulkan sesuatu yang berbahaya.
Wassalamualaikum wr. wb.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H