6. Proses print struk pembelian yang dipilih, jumlah pesan, harga*jumlah pesan,jumlah bayar atau total harga yang harus dibayar dan kembalian
7. Di akhir ada pilihan untuk lanjut order atau berhenti jika, pilihan 1 akan lanjut seperti awal, jika input 5 program akan berhenti
8. Langkah Kedelapan yaitu melihat hasil running akhir dari pembuatan aplikasi kasir toko bahan material menggunakan bahasa pemrograman python
Berdasarkan program kasir sederhana yang telah di buat, dapat disimpulkan bahwa:
SIA atau Sistem Informasi Akuntansi adalah perkembangan sistem informasi berbasis teknologi yang sudah terjadi begitu cepat, hal ini telah memberikan dampak yang signifikan terhadap perkembangan dan penerapan sistem informasi akuntansi. Sistem informasi ini memberikan kesempatan bagi pengusaha atau pun pebisnis untuk meningkatkan produktivitas, efisiensi da efektivitas dalam mengambil keputusan agar memungkinkan perusahaan mencapai keunggulan kompetitif.
Dalam perusahaan perdagangan banyak kompleks yang ada di dalamnya seperti risiko kehilangan, catatan persediaan penjualan yang kurang efektif yang dapat menyebabkan kerugian pada perusahaan. Sehingga usaha tersebut harus menggunakan sistem informasi berupa aplikasi yang di rancang untuk memudahkan dalam pencatatan data, penyimpanan data guna untuk menyusun laporan keuangan. Aplikasi yang cukup efektif digunakan yaitu bahasa pemrograman python.
Python adalah bahasa pemrograman yang dirancang untuk digunakan dalam pemrograman dunia nyata. Python memiliki tujuan umum tingkat tinggi, dinamis yang menggunakan juru bahasa dan dapat digunakan dalam domain aplikasi yang luas. Python ini juga telah mendapatkan popularitas sebagai bahasa yang aman bagi pemula, dan telah menggantikan java sebagai bahasa pengantar paling populer.