Mohon tunggu...
Nova Rio Redondo
Nova Rio Redondo Mohon Tunggu... Mahasiswa - #Nomine Best Student Kompasiana Award 2022

Mahasiswa Teknologi Informasi UIN Walisongo Semarang. Personal Blog: novariout.blogspot.com

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Tugas Dokter Tidak Hanya Menyembuhkan Orang Sakit, Tapi Lebih dari Itu

25 Oktober 2022   19:03 Diperbarui: 25 Oktober 2022   19:09 1062
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Dokter Indonesia | halodoc.com

Profesi dokter memang tidak boleh dipandang sebelah mata, karena pada kenyataanya seseorang yang ingin menjadi dokter harus memiliki mental yang kuat, disiplin yang tinggi, pikiran yang cerdas, dan ketelitian yang tinggi, bahkan lebih dari itu.

Saat ini persebaran profesi dokter di Indonesia masih belum merata, walaupun Indonesia saat ini memiliki rasio yang mencapai 47 dari 100.000 penduduk, nyatanya profesi dokter ini masih belum menyebar dengan merata.

Jika anda berpikir tugas dokter hanya menyembuhkan orang yang sakit, maka anda salah besar, tugas seorang dokter itu sangat tidak bisa dibilang remeh dan penuh tanggung jawab yang besar, dikarenakan profesi dokter ini berhubungan dengan kesehatan dan keselamtan makhluk hidup.

Untuk menjadi seorang dokter tentunya tidak semudah yang kalian pikirkan, menjadi dokter bukan hanya ikut kuliah kedokteran lulus terus menjadi seorang dokter profesional. Tentunya terdapat beberapa tahapan sebelum menjadi dokter seperti ujian sertifikasi, internship sampai mengambil program profesi dokter.

Bahkan dokter di dunia militer mungkin akan memiliki tugas yang lebih berat, dokter di dunia militer atau di daerah peperangan tentunya harus memiliki keahlian khusus, karena di saat seperti itu tentunya seorang dokter harus dapat bekerja dengan cepat dan tepat.

Mengingat kasus Covid-19 yang masuk Indonesia pada bulan Maret 2020, dokter juga berperan sangat penting dalam kesembuhan pasien Covid-19, bahkan profesi dokter dan tenaga kesehatan menjadi ujung tombak yang harus berhadapan langsung dengan virus tersebut, bahkan tidak sedikit juga dokter yang harus meregang nyawa terpapar Covid-19.

Tugas dokter yang tidak kalah penting dari menyembuhkan orang sakit adalah mengedukasi masyarakat tentang pentingnya menjaga kesehatan dan menjalankan pola hidup sehat, hal tersebut penting dikarenakan hal tersebutlah yang dapat mencegah datangnya penyakit, mencegah lebih baik daripada mengobati bro.

Jika dilihat dari proses awal seseorang menjadi dokter, mungkin kita sadar betapa susah dan beratnya menjadi seorang dokter, butuh banyak sekali pengorbanan untuk menjadi dokter, butuh banyak belajar untuk menjadi dokter, dan tentunya butuh keikhlasan untuk menjadi dokter.

Terima kasih saya ucapkan untuk dokter Indonesia yang senantiasa memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, sleamat hari dokter nasional, teruslah maju dunia kedokteran Indonesia, semoga Indonesia menjadi negara yang sehat. Sekali lagi terima kasih banyak.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun