Mohon tunggu...
Rionaldo FransiskusSilaen
Rionaldo FransiskusSilaen Mohon Tunggu... Pelajar Sekolah - Nikmati masa sekolah mu tetapi jangan lupa dengan masa depanmu

Sekolah adalah kendaraan mu untuk menggapai cita-cita mu jangan pernah menyia-nyiakan masa-masa sekolah mu

Selanjutnya

Tutup

Diary

Perjuanganku Masuk Universitas Iimpianku Ketika Tidak Masuk Eligeble SNMPTN

17 Februari 2022   08:44 Diperbarui: 17 Februari 2022   08:50 163
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Diary. Sumber ilustrasi: PEXELS/Markus Winkler

Nama Ku Rionaldo Fransiskus Silaen, Aku duduk di bangku kelas 12 SMA. Hidup ku sangat lah pesat karena, setiap hari pergi dan pulang sekolah aku harus membantu orang tua ku yaitu usaha Rumah Makan yang lumayan jauh dari sekolah ku.

Dan ketika malam jumpa aku pun tidak Langsung belajar ataupun berdiam di rumah aku menghabiskan waktu malamku keluar rumah bersama teman-temanKu Anggi, Afef, Khabir, Heru di luar rumah karena aku merasa lelah setelah selesai bekerja, yang kami nongkrong lah, tauran, pacaran, dan banyak lagi kegiatan kami bahkan sampai sampai Aku dan teman temanKu pulang jam 2 pagi bahkan jam 5 pagi.

Setiap aku pulang ke rumah suasana rumah sangatlah ricuh karena ulah ku yang setiap malam keluar sampai pulang Jam 1 bahkan sampai jam 5 pagi.

Waktu pagi pun tiba dan Akupun mulai kerja sebentar bantu bersihkan Rumah Makan orang tua Ku dan cepat menyusun buku dan bergegas ke sekolah dan sampai di sekolah dengan waktu yang tepat 07:15 akupun sering sampai jam 07:15 juga dengan waktu yang slalu pas.

Sesampainya Aku di sekolah akupun tidak serius belajar karena aku sangatlah ngantuk Aku pun sering juga bolos pelajaran dan tidur di ruangan musholla sekolah bahkan aku juga sering bolos sekolah dengan teman Ku Anggi, Afef, Kabir, Heru karena kami sangatlah malas untuk sekolah lagi.

Dan waktu pun berjalan terus tanpa aku sadari Aku sudah kelas 12 semester 2 dan Aku pun binggung kemana Aku harus melangkah untuk melanjutkan masa depan Ku apakah Aku lanjut kuliah atau Aku langsung turun ke dunia kerja, Aku pun terus berfikir dan aku menetapkan Aku harus kuliah, waktu pun terus berjalan dan pada akhirnya Akupun daftar akun LTMPT (Lembaga Tes Perguruan Tinggi) dan Akupun ingin ikut jalur SNMPTN Aku kira aku bakal bisa ikut jalur SNMPTN ternyata tidak kerena nilaiku yang rendah membuatKU tidak bisa ikut SNMPTN karena kalah saing dengan nilai nilai temanku yang sangat lah tinggi di bandingkan nilaiku.

Pada waktu itu Aku pun syok dan depresi karena tidak bisa ikut tes SNMPTN akupun menangis terus dan merenungi masa laluku yang sangatlah nakal dan tidak ada artinya itu Aku pun berfikir untuk membotak kepalaku dan berjanji mulai sekarang aku harus berubah untuk bisa menjadi orang sukses.

Hari demi hari pun berjalan dan Aku merubah cara hidupku yang baru yang setiap malam keluar rumah akupun menghabiskan waktu malam ku dari jam 07.00(malam)-jam 09.00(malam) untuk belajar dengan giat dan aku tidak lagi begadang dan tidur jam 09.30(malam) dan pada pagi hari pun Aku berusaha bangun jam 04.00(subuh) agar aku bisa belajar sebentar menungu jam 05.00 aku membantu orang tua ku, Akupun melakukan hal hal positif seperti rajin ibadah, berdoa dan meninggalkan hal hal buruk Ku di masa lalu, Aku melakukan kegiatan ku itu setiap hari bahkan sampai sekarang.

Dan sekarang Aku pun mencoba untuk berjuang di SBMPTN dan mencoba maju terus untuk meraih masa depan ku di universitas impian ku dan aku berjanji Aku harus membahagiakan kedua orang tua ku.

Akupun sekarang mencoba semua tes-tes masuk perguruan tinggi untuk menambah peluang ku apabila aku kalah di SBMPTN.

Jadi, dalam cerita Ku ini buat teman-temanku yang ingin kuliah dan orang tua yang mempunyai anak dan ingin kuliah Aku berharap agar tetap belajar untuk masa depan kita karena ilmu adalah kendaraan kita untuk mencapai cita cita kita dan masa depan kita, sgala impian segala keinginan tidak bisa di raih dengan ucapan dengan kata-kata dan tidak bisa di raih dengan bantuan orang lain karena kita yang ingin sukses kita yang ingin berhasil haruslah berjuang dengan diri kita sendiri.

Pesan saya : jangan pernah menggangap remeh Sekolah, jangan pernah menyia-nyiakan masa sekolah mu karena itu adalah awal dari masa depan mu, lalu tanamlah bibit yang baik (belajar) di masa muda mu agar bisa kamu tuai di masa depanmu. Karena usaha dan kerja keras yang baik akan menghasilkan hasil buah yang baik dan tidak ada usah yang menghianati hasil.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun