(Sebuah prediksi keruntuhan kejayaan 2 orang tokoh kontroversi yang sekarang berada pada masa keemasan berbicaranya)
Biarkan aku diam!
Di mulutku ada harimau
Di lidahku ada pisau
Biarkan aku membisu
Cakarku tajam
Gigiku seperti pedang
Aku mau pergi jauh
Berburu singa
Membunuh pelanduk
Aku mau kau ada
Ketika gigiku tanggal semua
Dan cakarku copot satu-persatu
Aku mau kau ada
Ketika aku tak lagi buas
Seperti singa ompong di kelilingi rusa
Biarkan aku diam
Mulutku tak cukup kuat bicara
Cakarku tak lagi kuat menancap
Aku adalah singa
Singa jantan yang perkasa
Tapi kini tak lagi
Aku kucing belang tua
Gigiku ompong semua
Melihat tikus gotpun aku takut
Biarkan aku diam....!
Pancur-Lingga Utara, 03/07/2017